Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Teman Khabib Telah Sadar, Israel Adesanya Ternyata Tak Selevel Jon Jones

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 12 Maret 2021 | 20:50 WIB
Juara kelas berat ringan, Jan Blachowicz (kiri), berhadapan dengan juara kelas menengah, Israel Adesanya, pada UFC 259 di UFC APEX, Las Vegas, Amerika Serikat, 6 Maret 2021.
TWITTER.COM/MARC_RAIMONDI
Juara kelas berat ringan, Jan Blachowicz (kiri), berhadapan dengan juara kelas menengah, Israel Adesanya, pada UFC 259 di UFC APEX, Las Vegas, Amerika Serikat, 6 Maret 2021.

BOLASPORT.COM - Israel Adesanya mendapat peringatan untuk tidak bernafsu dengan keinginannya berduel dengan Jon Jones di UFC.

Sebelumnya sempat beredar rumor bahwa Israel Adesanya dan Jon Jones akan terlibat dalam pertarungan super di UFC.

Israel Adesanya (juara kelas menengah) dan Jon Jones (mantan juara kelas berat ringan) bahkan digadang-gadang akan bertanding pada tahun ini.

Namun, antusiasme untuk menonton duel dua petarung juara dari dua divisi berbeda tersebut telah menghilang.

Baca Juga: 3 Pembalap Yamaha Melesat, Valentino Rossi Waspadai 2 Pabrikan Lain

Antusiasme akan laga super tersebut menurun setelah kekalahan Adesanya dari juara kelas berat ringan yang baru, Jan Blachowicz, di UFC 259 (6/3/2021).

Adesanya menelan kekalahan angka mutlak dengan keputusannya untuk tidak menaikkan berat badan ke batas maksimal menjadi bumerang.

Alih-alih menjatuhkan Blachowicz, Adesanya tak berdaya menghadapi taktik pertarungan lantai yang diusung sang lawan pada dua ronde terakhir.

Ini menjadi kekalahan pertama bagi Adesanya setelah mencetak rekor sempurna dalam 20 pertandingan di semua ajang MMA.

Salah satu orang yang tak lagi antusias dengan ide duel Adesanya vs Jones adalah Daniel Cormier, mantan juara kelas berat ringan yang kini menjadi komentator UFC.

"Saya masih percaya dia (Adesanya) salah satu petarung terhebat di dunia," kata Cormier kepada DC & Helwani, dikutip BolaSport.com dari Bloodyelbow.

"Namun, saya merasa bersalah karena menilai dia bisa bertarung dengan siapa pun setelah melihatnya dia mendominasi 185 pon (kelas menengah)."

"Dan karena berbagai keahliannya, Anda akan berpikir dia bisa mengalahkan Jon Jones."

Baca Juga: Pelatih Ingin Khabib Nurmagomedov Belajar dari Islam Makhachev, Apa Itu?

"Hari ini, setelah menonton pertandingan Sabtu kemarin? Saya yakin Jon Jones akan terlalu besar untuknya," katanya menambahkan.

Adesanya terlihat kesulitan untuk menembus pertahanan Blachowicz melalui kombinasi pukulan dan tendangan yang menjadi keunggulannya.

Stamina yang cukup terkuras pada ronde terakhir juga membuat Adesanya tak memiliki kemampuan untuk menahan take down dengan baik.

Pertandingan pun berubah menjadi berat sebelah sekalinya Blachowicz mampu mengendalikan Adesanya di kanvas.

Baca Juga: Jagoan Berdarah Palestina Siap Pukul Si Mulut Rasialis Dijalanan

Melihat bagaimana Adesanya bisa dijatuhkan Blachowicz dengan mudah, The Stylebender tak lagi dijagokan ketika berbicara soal duel kontra Jones.

Selain terbiasa bertanding di divisi yang lebih berat, Jones juga piawai dalam meluncurkan take down selama ini.

"Lupakan rivalitas, saya hanya percaya Jones akan terlalu besar untuk Adesanya," ucap Cormier menambahkan.

"Setelah melihat Jan menjatuhkannya ke kanvas, Jones akan menekan di oktagon dan menjatuhkannya juga, bukan?"

Pria yang memiliki relasi hangat dengan Nurmagomedov pun menilai pertarungan Adesanya vs Jones tak perlu terjadi.

"Saya berpikir pertarungan itu, menurut saya, tidak perlu terjadi," kata Cormier.

"Saya percaya bahwa saat ini, terutama dengan berat badan Jones sekarang, sudah bukan lagi pertarungan yang hebat untuk Adesanya," ucap dia lagi.

Baca Juga: Usai Dicibir Jadi Juara UFC karena Akting, Khabib KW Ditinggal Pelatihnya


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bloodyelbow.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X