Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Brighton Vs Man City - Kans The Citizens Pertegas Diri Sebagai Raja Tandang

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 18 Mei 2021 | 19:20 WIB
Ferran Torres mencetak hattrick dalam kemenangan 4-3 Manchester City atas Newcastle United di Liga Inggris, Jumat (14/5/2021) di St. James' Park.
TWITTER @MANCITY
Ferran Torres mencetak hattrick dalam kemenangan 4-3 Manchester City atas Newcastle United di Liga Inggris, Jumat (14/5/2021) di St. James' Park.

BOLASPORT.COM - Manchester City memiliki peluang untuk mempertegas diri sebagai raja laga tandang saat berkunjung ke markas Brighton & Hove Albion di Liga Inggris.

Manchester City baru saja menasbihkan diri sebagai raja laga tandang di kompetisi sepak bola Negeri Ratu Elizabeth II.

The Citizens mengukir rekor tersebut usai menekuk Newcastle United pada laga pekan ke-36 Liga Inggris 2020-2021, Jumat (14/5/2021) waktu setempat.

Berduel di Stadion St. James' Park, Manchester City berhasil menaklukkan tim tuan rumah dengan skor dramatis 4-3.

Gelontoran gol Manchester City dicetak oleh Joao Cancelo (menit ke-39) dan Ferran Torres (42', 64', 66').

Baca Juga: Chelsea Vs Leicester City - The Blues Selalu Kesulitan Jegal The Foxes

Adapun tiga gol Newcaslte tercatat atas nama Emil Krafth (25'), Joelinton (45+6'), dan Joe Willock (62').

Dengan hasil tersebut, Man City tercatat telah memenangi 12 laga tandang secara berturut-turut di ajang Liga Inggris.

Catatan itu merupakan rekor kemenangan tandang terbanyak beruntun yang diraih sebuah klub di empat divisi kompetisi Inggris sejak liga dibentuk pada 1888.

Rekor tersebut melampaui torehan sebelumnya yaitu 11 kemenangan tandang beruntun yang dipegang Chelsea pada 2008 dan Man City sendiri pada 2017.

Man City pun kini memiliki kans untuk mempertegas diri sebagai raja laga tandang saat berkunjung ke markas Brighton & Hove Albion.

Man City akan melawan Brighton & Hove Albion pada Selasa (18/5/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 01.00 dini hari WIB.

Melawat ke AMEX Stadium, skuad asuhan Pep Guardiola mempunyai catatan mengesankan kontra The Seagulls.

Baca Juga: Ketimbang Sukses di Piala FA, Tuchel Lebih Pentingkan Lolos ke Liga Champions

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Man City tercatat selalu memetik kemenangan tiap kali bertemu Brighton di Liga Inggris era Premier League.

Man City total telah berhadapan dengan Brighton sebanyak 7 kali.

Dari ke-7 pertemuan tersebut, Man City sukses mencetak 21 gol dan hanya kebobolan 2 kali.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Mancity.com, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X