Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Italia 2021 - Bagnaia Ungkap 1 Pembalap yang Jadi Lawan Tersulit

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 30 Mei 2021 | 04:00 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, saat berlaga pada MotoGP Italia 2021 di Sirkuit Mugello, Sabtu (29/5/2021).
TWITTER.COM/DUCATICORSE
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, saat berlaga pada MotoGP Italia 2021 di Sirkuit Mugello, Sabtu (29/5/2021).

 

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, menjadikan Fabio Quartararo sebagai lawan tersulit saat berlaga pada MotoGP Italia 2021.

Perjuangan Francesco Bagnaia untuk meraih pole position pada balapan kandang di Italia berakhir pahit.

Bagnaia gagal menggeser Fabio Quartararo yang meraih peringkat pertama pada sesi kualifikasi, Sabtu (29/5/2021).

Pembalap jebolan Akademi VR46 itu hanya mampu memperoleh posisi kedua pada sesi kualifikasi dengan mencetak waktu 1 menit 45,417 detik.

Baca Juga: Bos UFC Bungkam Pemenang Duel McGregor vs Poirier Akan Jadi Penantang Oliveira

Atas pencapaian tersebut, Bagnaia memiliki selisih 0,230 detik dari Quartararo yang berada di depannya.

Sepanjang kualifikasi berlangsung, dia tampak terlihat berdempetan dengan banyak pembalap lainnya.

Hal itu tak bisa membuat Bagnaia leluasa untuk memacu motor demi meraih hasil maksimal.

Bagnaia pun mengeluhkan masalah berdempetan dengan pembalap lain, tetapi juga tidak mempermasalahkan itu.

"Saya berjuang keras di kualifikasi dengan berbarengan pembalap lain," tutur Bagnaia kepada Sky Sport, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Saya mencoba untuk menjaga jarak dari pembalap lain, tetapi itu rumit. Sayangnya berjalan seperti ini, tetapi tidak apa-apa," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Pacquiao vs Spence Disebut Duel Terbesar 2021, Sisihkan Fury vs Wilder III

Posisi kedua yang ditempati pembalap Italia itu sejatinya tidak terlalu bermasalah.

Pasalnya dengan menghuni posisi tersebut, Bagnaia mampu membuat perlawanan dengan para pembalap yang berada di depannya.

Melihat hal itu, Bagnaia menjadikan Fabio Quartararo sebagai lawan terberatnya saat balapan yang berlangsung pada Minggu (30/5/2021).

Jika mampu finis di atas Quartararo saat balapan, Bagnaia akan menjadi pemimpin sementara klasemen MotoGP 2021.

Saat ini, Bagnaia menempati posisi kedua dengan selisih satu poin dari Quartararo yang berada di atasnya pada klasemen.

"Saya pikir Fabio adalah lawan tersulit yang perlu dikalahkan saat balapan, tetapi kami akan mencoba itu," ujar Bagnaia.

Baca Juga:  Indonesia Tundukkan Uruguay pada FIBA 3x3 Kualifikasi Olimpiade Tokyo 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Tuttomotorioweb.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X