Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pujian Setinggi Langit Antonio Ruediger untuk Romelu Lukaku

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 11 Agustus 2021 | 17:30 WIB
Striker Inter Milan, Romelu Lukaku.
TWITTER.COM/GUARDIANAUS
Striker Inter Milan, Romelu Lukaku.

BOLASPORT.COM - Bek Chelsea, Antonio Ruediger, memberikan pujian setinggi langit untuk calon rekan setimnya, Romelu Lukaku.

Chelsea tinggal selangkah lagi mendapatkan tanda tangan striker Inter Milan, Romelu Lukaku.

Chelsea dan Inter Milan kabarnya telah sepakat untuk harga transfer Lukaku.

Penyerang timnas Belgia itu bakal dilepas dengan biaya sebesar 97 juta pounds (sekitar Rp 1,9 triliun).

Lukaku telah menjalani pemeriksaan kesehatan di Clinica Columbus, Milan, Senin (9/8/2021) pagi waktu setempat.

Baca Juga: Lionel Messi Gabung PSG, Siapa Eksekutor Tendangan Bebas Barcelona?

Usai melakukan pemeriksaan, Lukaku langsung terbang menuju London untuk menandatangani kontrak berdurasi 5 tahun dengan Chelsea.

Kini, peresmian transfer Lukaku dari Inter Milan ke Chelsea tinggal menunggu waktu.

Lini depan memang menjadi prioritas utama Chelsea di bursa transfer musim panas 2021.

Pasalnya, The Blues baru saja ditinggal Olivier Giroud ke AC Milan.

Selain itu, para penyerang Chelsea juga tampil kurang menggigit di musim 2020-2021.

Lukaku dianggap bisa menjadi solusi dari masalah tersebut.

Baca Juga: Legenda Barcelona: Kepindahan Lionel Messi ke PSG Menyakitkan!

Dalam dua musim terakhir, striker berusia 28 tahun itu adalah sumber gol utama I Nerazzurri.

Lukaku selalu berhasil mencetak lebih dari 20 gol dalam satu musim Liga Italia.

Pada kompetisi 2019-2020, dia membukukan 23 gol dalam 36 penampilan.

Catatan produktivitas Lukaku pada musim 2020-2021 bertambah bagus dengan mencetak 24 gol dalam jumlah pertandingan yang sama.

Berkaca pada torehan Lukaku di Inter Milan, Antonio Ruediger sama sekali tak meragukan kualitas sang striker.

Ruediger pun memberikan pujian setinggi langit untuk Lukaku.

Bek Chelsea, Antonio Ruediger.
TWITTER.COM/TONIRUEDIGER
Bek Chelsea, Antonio Ruediger.

"Anda dapat melihat bentuk tubuhnya bahwa Lukaku adalah monster," kata Ruediger seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Dia seseorang yang sangat kuat dan saya pikir dia juga menunjukkannya di Italia selama dua tahun terakhir."

"Dia melakukannya dengan sangat bagus di sana, juga untuk tim nasionalnya."

"Dia pencetak gol dan bagi saya striker top."

"Saya tidak bisa berbicara tentang seseorang yang bukan pemain Chelsea karena saya tidak tahu apa-apa." 

"Saya pikir saya mengatakan segalanya tentang dia tentang kekuatannya dan bahwa dia adalah striker kelas atas yang suka mencetak gol," tutur palang pintu timnas Jerman ini menambahkan.

Baca Juga: Bonucci Kaget Lionel Messi Tinggalkan Barcelona dan Gabung Paris Saint-Germain


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Goal International

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X