Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal Rebut Poin, Valentino Rossi Sebut Aragon Sirkuit Terkutuk

By Muhamad Husein - Senin, 13 September 2021 | 16:40 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, di sela-sela seri balap MotoGP Aragon di Sirkuit Aragon, Spanyol, 11 September 2021.
PETRONAS YAMAHA SRT
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, di sela-sela seri balap MotoGP Aragon di Sirkuit Aragon, Spanyol, 11 September 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, menyebut Aragon adalah sirkuit terkutuk bagi dirinya yang gagal merebut poin.

Valentino Rossi belum berhasil merebut poin pada balapan MotoGP Aragon 2021 yang digelar di Sirkuit Aragon, Spanyol, kemarin (12/9/2021). 

Pembalap berjuluk The Doctor itu finis kedua dari belakang terpaut 32 detik dari sang pemenang, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team). 

Hasil ini tentu menjadi kekecewaan Rossi yang awalnya optimistis bisa finis di zona poin merujuk dari penampilannya saat sesi latihan bebas.

Baca Juga: Mampu Permalukan Marc Marquez, Valentino Rossi Beri Muridnya Nilai 10

Namun demikian, posisinya tidak mengalami perubahan dari awal hingga pertengahan balapan dengan bertengger di urutan paling bawah. 

Dia bersama Luca Marini (Reale Avintia) yang berada di urutan ke-22 mengalami kesulitan menembus grup terdepan.

Hingga memasuki lap terakhir, Rossi akhirnya harus puas dengan mencapai garis finis ke-20 diikuti Marini ke-21. 

Usai balapan, Rossi tidak menduga hasilnya jauh dari yang telah ditargetkan sebelum perlombaan.

Baca Juga: Bos Petronas Yamaha SRT Masih Optimistis dengan Valentino Rossi

Menurut dia, Sirkuit Aragon menjadi salah satu trek terkutuk untuknya karena gagal mencetak poin.

"Ini adalah hari yang sulit di akhir pekan ditambah dengan akhir pekan yang menyulitkan," kata pembalap bernomor 46 tersebut, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Kami tahu ini adalah sirkuit terburuk bagi saya dan Yamaha. Saya awalnya berharap bisa merebut zona poin, karena selama latihan saya bisa bertahan di sekitar posisi ke-15."

"Meski menggunakan ban lunak, saya sangat berhati-hati agar tidak merusaknya. Saya mampu menjaga kecepatan yang konsisten sepanjang balapan, tetapi saya tidak cukup cepat untuk meraih poin, yang menjadi tujuan kami," sambung Rossi.

Baca Juga: Sang Murid Pecundangi Marc Marquez, Pelukan Hangat Menanti Valentino Rossi

Saat ditanyakan kenapa tidak menggunakan ban keras favoritnya, Rossi menjelaskan pemilihan ban lunak bisa meningkatkan kecepatannya di lintasan.

Namun, lagi-lagi harapan tidak sesuai dengan kenyataan karena dia tertinggal sepanjang balapan.

"Saya harus balapan dengan ban lunak, karena itu jauh lebih cepat daripada ban medium dan keras," ujar pemilik sembilan gelar juara dunia tersebut.

"Semua orang membuat pilihan yang sama, karena itu satu-satunya hal yang paling mungkin hari ini."

"Saya mencoba mengelolanya sebanyak mungkin, terutama di awal. Tetapi waktu Anda kalah di tahap pertama balapan, sangat sulit untuk pulih," tutup Rossi.

Baca Juga: Jadi Saksi Mata Debut Balapan Vinales bareng Aprilia, Rossi Bilang Begini


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Motorsport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X