Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kedatangan Lionel Messi Sia-sia, PSG Justru Jadi Jauh Lebih Lemah

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 16 September 2021 | 23:30 WIB
Kedatangan megabintang Argentina, Lionel Messi, dianggap sia-sia dan justru diklaim membuat Paris Saint-Germain jadi jauh lebih lemah.
TWITTER.COM/PARTBLANCO
Kedatangan megabintang Argentina, Lionel Messi, dianggap sia-sia dan justru diklaim membuat Paris Saint-Germain jadi jauh lebih lemah.

BOLASPORT.COM - Kedatangan megabintang Argentina, Lionel Messi, dianggap sia-sia dan justru diklaim membuat Paris Saint-Germain jadi jauh lebih lemah.

Paris Saint-Germain mengawali perjalanan mereka di Liga Champions 2021-2022 dengan hasil cukup mengecewakan.

PSG tergabung dalam Grup A bersama dengan Manchester City, Club Brugge, dan RB Leipzig.

Pada matchday pertama, PSG harus bertandang ke kandang Club Brugge, Stadion Jan Breydel, Rabu (15/9/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, PSG jelas diunggulkan mengingat materi pemain bintang yang mereka miliki.

Baca Juga: Trio Messi-Neymar-Mbappe bakal Jadi Alasan Utama PSG Kalah dari Man City

Sejak awal laga, PSG sudah menurunkan trisula maut mereka, yakni Lionel Messi, Neymar Junior, dan Kylian Mbappe.

Laga tersebut menjadi debut tiga penyerang yang dijuluki trio MNM itu.

Akan tetapi, kehadiran tiga penyerang elite tidak mampu membuat PSG unggul atas lawannya.

PSG memang berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-15 lewat gelandang mereka, Ander Herrera.

Akan tetapi, Club Brugge mampu menyamakan kedudukan dua belas menit kemudian.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Dapat Bantuan di Laga Kontra Club Brugge, Rekan Setim Ikut Terpana Lihat Aksinya

Hans Vanaken sukses mencetak gol ke gawang Keylor Navas pada menit ke-27 di babak pertama.

Skor imbang 1-1 pun menyudahi laga antara PSG dan Club Brugge pada malam itu.

Trio PSG yang terdiri dari Lionel Messi, Kylian Mbappe, dan Neymar dalam laga kontra Club Brugge.
TWITTER.COM/OFICIALSALA12
Trio PSG yang terdiri dari Lionel Messi, Kylian Mbappe, dan Neymar dalam laga kontra Club Brugge.

Melempemnya lini serang PSG rupanya mengundang reaksi keras dari eks penyerang Liverpool, Michael Owen.

Dilansir BolaSport.com dari BT Sport, Owen menyebut dirinya berekspektasi sangat tinggi terhadap lini serang yang dimiliki oleh PSG.

Bagaimana tidak, ada nama-nama sekelas Messi, Neymar, dan Mbappe yang menjadi ujung tombak Les Parisiens.

Baca Juga: Erling Haaland Ukir 21 Gol dari 17 Laga, Unggul Jauh dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

"Bisa dibilang, kami sangat 'ngiler' melihat skuad PSG, tim ini dengan para penyerangnya, mereka semua adalah pemain fenomenal dengan kemampuan mereka," ujar Owen.

Namun, Owen menyebut keberadaan trio penyerang tersebut malah terlihat lemah dan tidak sesuai dengan yang diharapkan.

"Namun, trio penyerang mereka saya rasa lebih lemah dari yang dibayangkan," kata Owen.

"Saya tidak begitu mengerti mengapa mereka menjadi salah satu favorit untuk juara Liga Champions."

"Saya pikir tim-tim Inggris jauh, jauh lebih unggul," tutur Owen menambahkan.

Aksi megabintang PSG, Lionel Messi, dalam laga melawan Club Brugge.
TWITTER.COM/PSG
Aksi megabintang PSG, Lionel Messi, dalam laga melawan Club Brugge.

Baca Juga: Debut Trio MNM Berakhir Mengenaskan, Eks Kiper Liverpool Akui Tak Butuh Kerja Keras Lawan PSG

Mantan penyerang timnas Inggris itu juga secara khusus mengkritik kedatangan Messi ke PSG.

Menurut Owen, kedatangan Messi ke PSG justru menjadi hal yang sia-sia pada bursa transfer musim panas kemarin.

Owen menilai PSG justru jauh lebih lemah setelah Messi bergabung dengan skuad tersebut.

"Saya hampir merasa seolah-olah perekrutan orang seperti Donnarumma dan Sergio Ramos memberi mereka lebih banyak kesempatan untuk memenangkan Liga Champions daripada seseorang, seperti Messi," ujar Owen.


Editor : Beri Bagja
Sumber : BT Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
34
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Roma
35
60
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
34
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X