Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Italia - Derby della Mole Milik Juventus, Manuel Locatelli Jadi Pahlawan 2 Laga Beruntun

By Bagas Reza Murti - Minggu, 3 Oktober 2021 | 01:00 WIB
Manuel Locatelli, Partai bertajuk Derby della Mole tersaji di Stadio Olimpiceo Grande Torino dalam laga pekan ke-7 Liga Italia, antara Torino Vs Juventus pada musim 2021-2022, Sabtu (2/10/2021).
ZIGGO SPORT
Manuel Locatelli, Partai bertajuk Derby della Mole tersaji di Stadio Olimpiceo Grande Torino dalam laga pekan ke-7 Liga Italia, antara Torino Vs Juventus pada musim 2021-2022, Sabtu (2/10/2021).

BOLASPORT.COM - Gol satu-satunya dari Manuel Locatelli membuat Juventus mengunci kemenangan 1-0 atas Torino  di Stadio Olimpiceo Grande Torino dalam laga pekan ke-7 Liga Italia.

Partai bertajuk Derby della Mole tersaji di Stadio Olimpiceo Grande Torino dalam laga pekan ke-7 Liga Italia, antara Torino Vs Juventus pada musim 2021-2022, Sabtu (2/10/2021).

Moral sedang terangkat setelah mengalahkan Chelsea di Liga Champions, Juventus membidik kemenangan melawan rival sekotanya itu.

Mereka menurunkan formasi menyerang 4-3-3.

Trisula depan La Vecchia Signora terdiri dari Federico Bernardeschi, Federico Chiesa dan Moise Kean.

Baca Juga: Jelang Gabung Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Comeback dari Cedera dan Akhiri Musim Bareng Ansan Greeners dengan Posisi Baru

Di luar dugaan, Torino justru mampu tampil dominan sepanjang babak pertama.

Secara statistik, Torino menguasai penguasaan bola sebanyak 61 persen, berbanding 31 persen milik Juve.

Dari segi tembakan, Torino mencatatkan 8 tembakan (2 di antaranya on target).

Sedangkan Juventus hanya melakukan 3 tembakan, tidak ada yang mengenai sasaran.

Tuan rumah membahayakan Juventus dengan peluang-peluang besar dari Sasa Lukic, Josip Brekalo dan Tommaso Pobega.

Namun buruknya penyelesaian akhir membuat babak pertama berakhir dengan skor 0-0.

Di babak kedua, Juventus mengubah sedikit formasi dengan masuknya Juan Cuadrado menggantikan Moise Kean.

Baca Juga: Nyaris Cetak Gol jika Tak Kena Tiang, Witan Sulaeman Bawa Lechia Gdansk II Menang Tepat Sebelum Menghadap Shin Tae-yong

Pada menit ke-55, Cuadrado membahayakan gawang Torino.

Pemain asal Kolombia itu melepas tendangan dari luar kotak penalti, namun masih bisa ditepis oleh kiper Torino, Vanja Milinjovic-Savic.

Dua tim kekurangan pemain yang memiliki penyelesaian akhir baik untuk menghasilkan produk akhir berupa gol.

Pada akhirnya, Juventus perlu 85 menit sebelum memecah kebuntuan.

Federico Chiesa mengirim umpan kepada Manuel Locatelli di lini tengah.

Eks pemain Sassuolo dengan dingin menaklukkan kiper Torino dengan melakukan penempatan bola kemendatar di sisi kiri dan masuk ke gawang. 1-0.

Ini adalah gol kedua Locatelli dalam dua laga Liga Italia secara beruntun.

Baca Juga: Gara-gara Tiru Selebrasi 'Siuuu', Pahlawan Everton Dicuekin Cristiano Ronaldo

Sebelumnya, gol Locatelli juga menjadikan Juve memenagi laga melawan Sampdoria dengan skor 3-2 pada 26 September 2021 lalu.

Juventus pun mengunci kemenangan tipis 1-0 atas Torino.

Hasil ini membuat mereka kembali naik posisi ke peringkat ke-8 klasemen sementara.

Si Nyonya Tua kini telah mencatatkan 3 kemenangan beruntun di liga.

Starting XI

Torino (3-4-2-1): 32-Vanja Milinkovic-Savic; 6-David Zima, 3-Gleison Bremer, 13-Ricardo Rodriguez; 17-Wilfried Singo, 4-Tommaso Pobega, 38-Rolando Mandragora, 34-Ola Aina; 10-Sasa Lukic, 14-Josip Brekalo; 19-Antonio Sanabria

Pelatih: Ivan Juric

Juventus (4-3-3): 1-Wojciech Szczesny; 6-Danilo, 4-Matthijs de Ligt, 3-Giorgio Chiellini, 12-Alex Sandro; 14-Weston McKennie, 25-Adrien Rabiot, 27-Manuel Locatelli; 20-Federico Bernardeschi, 22-Federico Chiesa, 18-Moise Kean

Pelatih: Massimiliano Allegri

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Legaseriea.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X