Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

'Lupa' pada Rivalitas dengan Timnas Indonesia, Malaysia Tak Tertarik pada Pasukan Shin Tae-yong

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 10 November 2021 | 09:45 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe (kiri), bersama pemainnya, Syahmi Safari (kanan), saat menghadiri konferensi pers sebelum laga melawan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia.
TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe (kiri), bersama pemainnya, Syahmi Safari (kanan), saat menghadiri konferensi pers sebelum laga melawan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, seakan lupa pada rivalitas dengan timnas Indonesia dan tidak lagi menganggapi skuad Garuda sebagai lawan setara.

Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, tengah menjadi sorotan publiknya sendiri lantaran menuai performa buruk dalam FIFA Matchday pada Oktober lalu.

Pada saat itu, timnas Malaysia berkesempatan menggelar dua laga uji coba resmi melawan Yordania dan Uzbekistan.

Apesnya, skuad Harimau Malaya menelan dua kekalahan yang cukup memalukan, yakni kalah 0-4 dari Yordania dan kalah 1-5 dari Uzbekistan.

Baca Juga: Usai Gelar Latihan Perdana, Xavi Beri Pesan untuk Pemain Barcelona

Publik sepakbola Malaysia lantas mengecam formasi 4-3-3 yang selalu menjadi andalan Tan Cheng Hoe.

Menurut mereka, timnas Malaysia lebih cocok bermain dengan formasi 3-4-3.

"Saya pikir saran itu bagus tapi kami perlu lihat lagi apakah kami punya pemain yang bisa bermain di taktik seperti itu?" kata Tan dikutip Bolasport.com dari NST.com.my.

"Dan kami juga perlu meninjau bagaimana kualitas kami ketika pertandingan," imbuhnya.

Baca Juga: Makin Berbobot, Kelas Berat ONE Championship Kedatangan Satu Grappler Legendaris

Dalam pembelaannya, Tan menilai jika kritik publik Malaysia muncul lantaran mereka sering menonton pertandingan klub-klub Eropa.

Padahal, menurut Tan, kualitas pemain timnas Malaysia sendiri belum bisa menyamai level permainan tim-tim top Eropa.

"Mungkin pandangan itu ada karena mereka melihat ke Liga Inggris, Liga Italia, atau Liga Spanyol," ujar Tan.

"Sehingga kemudian mereka membuat perbandingan, tapi apakah para pemain kami mencapai level tersebut?" sambungnya.

Baca Juga: Tampil Minim di Awal Musim bareng Man United, Edinson Cavani Berikan Penjelasan

Di sisi lain, Tan Cheng Hoe berada di bawah tugas berat jelang menghadapi Piala AFF 2020.

Turnamen sepakbola paling bergengsi se-ASEAN itu akan mulai bergulir pada 5 Desember dan berakhir pada 1 Januari 2022.

Ada pun timnas Malaysia berada satu grup bersama timnas Indonesia, Vietnam, Kamboja, dan Laos.

Jika melihat susunan tim, sudah selayaknya timnas Malaysia menganggap timnas Indonesia sebagai lawan yang sepadan.

Baca Juga: Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia Dibatasi, Shin Tae-yong: Merugikan, tetapi…

Sebab, rivalitas Garuda dan Harimau Malaya, terutama di Piala AFF, sudah mendarah daging.

Peristiwa paling terngiang di publik sepakbola Indonesia adalah final Piala AFF 2010, di mana Malaysia mengagalkan peluang timnas Indonesia untuk menjadi juara pertama kalinya.

Malaysia sendiri sudah pernah menjadi juara satu kali dan tiga kali menjari runner-up di Piala AFF.

Namun, alih-alih membandingkan dengan timnas Indonesa, Tan Cheng Hoe justru melirik timnas Vietnam asuhan Park Hang-seo.

Baca Juga: Ditendang sampai Kaku, Kickboxer Top Tergusur dari Ranking 1 ONE Championship

Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, menunjukkan ekspresi kecewa kala timnya menghadapi Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa *(7/9/2021).
Viet Linh/Zing.vn
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, menunjukkan ekspresi kecewa kala timnya menghadapi Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa *(7/9/2021).

Vietnam sendiri pernah membuat Malaysia cuma puas jadi runner-up dalam gelaran Piala AFF 2018.

Secara ranking FIFA, posisi Vietnam juga lebih tinggi dengan menempati peringkat ke-98, sedangkan Malaysia berada di peringkat ke-155.

Hanya saja, Tan Cheng Hoe merasa timnas Malaysia masih bisa mengimbangi timnas Vietnam.

Bahkan, Tan Cheng Hoe sesumbar jika Park Hang-seo merasa khawatir karena berada satu grup dengan skuad Harimau Malaya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sayangkan PSSI Tidak Proses Beberapa Pemain Keturunan di Luar Negeri

"Meskipun kami tidak pernah menang dalam beberapa laga melawan Vietnam, tapi secara rata-rata kami tidak seberapa berbeda," ujar Tan.

"Saya pikir di Asia Tenggara, Vietnam juga mengkhawatirkan tim kami," tekannya.

Tan pun meminta para pemainnya untuk terus menjaga performa terbaik yang dimiliki saat ini.

Baca Juga: Raih Gelar Pelatih Terbaik dan Kemudian Dipecat Spurs, Nuno Espirito Santo Sebut Sepak Bola Olahraga Paling Kejam

Mengingat, setelah Piala AFF 2020 selesai, timnas Malaysia punya agenda besar lain yaitu Kualifikasi Piala Asia 2023.

"Para pemain harus menjaga momentum, jika kita tidak tampil di kompetisi apa pun, ini sulit bagi tim untuk meningkatkan performa," tutur Tan.

"Itulah mengapa kami perlu melanjutkan momentum ini," pungkas Tan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : nst.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X