Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil BWF World Tour Finals 2021 - Marcus/Kevin Sukses Revans Atas Juara Olimpiade Tokyo 2020

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 1 Desember 2021 | 19:46 WIB
Aksi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada final indonesia Open 2021, Minggu (28/11/2021)
BADMINTON INDONESIA
Aksi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada final indonesia Open 2021, Minggu (28/11/2021)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses melakukan revans atas juara Olimpiade Tokyo 2020 saat kembali bertemu pada laga penyisihan Grup A BWF World Tour Finals 2021.

Kemenangan perdana dipetik Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo usai mengalahkan wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin, dengan skor 23-21, 21-19 di Bali International Convention Center & Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Rabu (1/12/2021).

Berbekal hasil ini, langkah Marcus/Kevin pada fase penyisihan grup jadi lebih ringan.

Namun, sesuai pesan sang pelatih, duet berjuluk Minions tersebut tak boleh lengah.

Masih ada dua pasangan lagi yang akan dihadapi Marcus/Kevin yakni Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) dan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2021 - Lakoni Duel Sengit Nyaris 1 Jam, Praven/Melati Telan Kekalahan

Jalannya pertandingan

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memulai gim kesatu dengan baik. Mereka langsung unggul 3-1 atas Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Setelah itu, Lee/Wang mulai memberikan perlawanan. Mereka membuat menyulitkan Marcus/Kevin dan menciptakan imbang 5-5.

Beruntung setelah imbang, Marcus/Kevin mampu keluar dari tekanan dan menjadi pemimpin sementara berkat permainan agresif.

Kemudian tercipta keunggulan 11-7 yang didapatkan Marcus/Kevin pada interval gim kesatu.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - Catat Kemenangan, Akane Yamaguchi Dalam Kondisi Terbaik

Sayangnya selepas jeda, Marcus/Kevin belum mampu memberikan tekanan. Setiap kali mencoba tampil menekan malah melakukan kesalahan sendiri.

Pasangan dengan julukan The Minions itu justru kecolongan lima poin beruntun hingga disalip Lee/Wang dengan 11-12.

Kendali permainan kemudian dipegang Lee/Wang. Mereka berulangkali melancarkan pukulan-pukulan keras untuk menggoyahkan pertahanan Marcus/Kevin.

Pasangan Indonesia masih tertinggal 17-18 dari Lee/Wang.

Marcus/Kevin kemudian bangkit dan menciptakan game point 20-19, sayangnya tidak bisa memasukkan shuttlecock dan tercipta deuce dengan Lee/Wang.

Pasangan Taiwan itu kemudian mengembalikan keadaan dan mendapat game poin 20-21.

Baca Juga: Hasil Undian Wakil Indonesia pada Kejuaraan Dunia 2021 - Marcus/Kevin Dapat 'Bye'

Dan Marcus/Kevin merebut game poin lagi usai memasukkan dua poin beruntun menjadi 22-21.

Pengembalian yang melebar dari Lee/Wang menguntungkan Marcus/Kevin untuk mengunci gim kesatu dengan kemenangan 23-21.

Marcus/Kevin memulai gim kedua dengan baik. Tetapi, kemudian kecolongan dan tertinggal dari Lee/Wang.

Pasangan dengan julukan The Minions itu tertinggal 2-5 dari Lee/Wang.

Lee/Wang kemudian bermain dengan baik. Kerap kali mereka merepotkan Marcus/Kevin.

Setelah Marcus/Kevin mendekati sampai selisih satu poin, Lee/Wang kemudian merespon dengan mendapat interval gim kedua 9-11.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2021 - Kalah dari Hoki/Kobayashi, Pramudya/Yeremia Gagal Revans

Selepas jeda interval, Marcus/Kevin memaksa Lee/Wang untuk menciptakan pertandingan dengan menegangkan.

Kedua pemain tersebut kemudian saling terlibat reli poin sampai 14-14.

Setelah kedudukan tersebut, Marcus/Kevin mengambil alih kepemimpinan sementara dengan keunggulan 18-16.

Lee/Wang setelah tertinggal, bermain lebih buru-buru dan hal itu membuat mereka suka membuat kesalahan sendiri.

Sementara bagi Marcus/Kevin, kelengahan Lee/Wang adalah keuntungan untuk mendapatkan poin demi poin.

Setelah berjuang keras, Marcus/Kevin menang gim kedua 21-19.

Baca Juga: Alasan Valentino Rossi Jadi Penggemar Inter Milan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X