Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bursa Transfer Liverpool - Juergen Klopp Hanya Butuh 1 Sosok Ini di Skuad The Reds

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 9 Januari 2022 | 14:45 WIB
Jamie Carragher menyebut kalau Liverpool hanya butuh satu sosok untuk bergabung dengan skuad Juergen Klopp pada bursa transfer Januari ini.
TWITTER.COM/LFC
Jamie Carragher menyebut kalau Liverpool hanya butuh satu sosok untuk bergabung dengan skuad Juergen Klopp pada bursa transfer Januari ini.

BOLASPORT.COM - Jamie Carragher menyebut Liverpool hanya butuh satu sosok untuk bergabung dengan skuad Juergen Klopp pada bursa transfer Januari ini.

Bursa transfer Januari 2022 telah resmi dibuka untuk sejumlah liga top Eropa.

Beberapa klub pun mulai sibuk untuk memperkuat skuadnya paada musim ini, tak terkecuali Liverpool.

Pada bursa transfer musim panas 2021 lalu, Liverpool nampak pasif dan hanya mendatangkan satu pemain, yakni Ibrahima Konate dari RB Leipzig.

Liverpool sering dikaitkan dengan sejumlah pemain top Eropa, tetapi tidak sampai pada tahap eksekusi.

Baca Juga: Newcastle United Belanja Gila-gilaan, Saingi AC Milan Bidik Eks Target Liverpool

Pada jendela transfer kali ini, Liverpool kembali dikaitkan dengan banyak pemain.

Bahkan, Liverpool dikabarkan akan belanja cukup banyak pemain pada bursa transfer Januari 2022 kali ini.

Hal itu dikarenakan The Reds akan kehilangan sejumlah pilar pentingnya selama Januari hingga Februari 2022.

Liverpool tidak akan diperkuat oleh Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Naby Keita karena membela negaranya di ajang Piala Afrika 2021.

Meski demikian, legenda Liverpool, Jamie Carragher, mantan klubnya hanya membutuhkan satu tambahan amunisi.

Baca Juga: RESMI - Badai COVID-19 Melanda, Laga Piala Liga Inggris Liverpool Vs Arsenal Ditunda

Satu tambahan amunisi yang dimaksud adalah gelandang muda milik Borussia Dortmund, Jude Bellingham.

Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Carragher sempat melakukan sesi tanya jawab dengan para pengikutnya di Twitter.

Ada sebuah pertanyaan yang disampaikan kepada Carragher mengenai pemain siapa yang harusnya direkrut Liverpool.

Tanpa ragu, pria yang ikut mengantarkan Liverpool menjuarai Liga Champions 2004-2005 itu menyebut nama Bellingham.

Carragher juga menekankan tidak masalah bagi Liverpool jika ingin merekrut Bellingham pada bursa transfer musim panas 2022.

Baca Juga: Bisa Dulang Banyak Gol, Penyerang Supersub Liverpool Cocok Buat AC Milan

"Jude Bellingham dan bursa transfer musim panas tidak masalah untuk saya," ucap Carragher.

Bellingham memang sudah sejak lama dikaitkan dengan kepindahannya ke Liga Inggris.

Eks gelandang Birmingham City itu bahkan sempat hampir bergabung dengan Manchester United sebelum akhirnya memutuskan untuk menjadi bagian dari Dortmund.

Eks bek sayap Liverpool, Glen Johnson, juga menyebut Bellingham akan cocok dengan Juergen Klopp.

Menurut Johnson, Bellingham anak yang genius dan akan mampu mengguncang Liverpool.

Baca Juga: Beberapa Pemain Absen, Liverpool Minta Tunda Laga Lawan Arsenal di Piala Liga Inggris

Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.
TWITTER.COM/OPTAFRANZ
Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.

"Dia akan membuat keputusan yang tepat ketika dia siap dan jika dia mengguncang Liverpool maka, wow!," ujar Johnson.

"Anak itu luar biasa dan saya pikir dia akan cocok dengan tim itu."

"Anak ini memiliki pikiran yang matang."

"Dia membuat keputusan yang sangat berani untuk pergi ke Jerman ketika dia masih sangat muda dan memutuskan untuk meninggalkan zona nyamannya untuk membuktikan apa yang bisa dia lakukan."

"Bagi saya, itu genius. Saya tidak berpikir dia akan terburu-buru melakukan apa pun karena dia mungkin bisa menandatangani kontrak dengan Manchester United atau Liverpool sebelum dia pergi ke Borussia Dortmund."

Baca Juga: Bilang ke Barcelona Ingin Kembali Main di Liga Inggris, Coutinho CLBK dengan Liverpool?

"Menolak klub seperti itu dan menuju ke Jerman seperti yang dia lakukan adalah keputusan cemerlang," tutur Johnson melanjutkan.

Bellingham berhasil tampil mengesankan bersama Dortmund sejak didatangkan pada awal musim 2020-2021 dari Birminghamm City.

Musim ini, Bellingham mencapai performa terbaiknya dengan memainkan 25 laga untuk Dortmund di semua kompetisi.

Dengan usianya yang masih 18 tahun dan berposisi sebagai seorang gelandang, Bellingham mampu mencatatkan empat gol dan sembilan assist untuk Dortmund musim ini.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Sportbible

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X