Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persis Solo Bicara Soal Kriteria Perekrutan Pemain Asing di Indonesia

By Sasongko - Minggu, 16 Januari 2022 | 18:15 WIB
Momen Persis Solo angkat piala seusai menjadi juara Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 30 Desember 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Momen Persis Solo angkat piala seusai menjadi juara Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 30 Desember 2021.

BOLASPORT.COM - Juara Liga 2 musim 2021, Persis Solo sudah siap berbenah jauh-jauh hari untuk mencari para legiun asing untuk memperkuat Laskar Sambernyawa.

Setelah juara Liga 2, Persis Solo kini mengalihkan bidikan mereka ke pemain asing.

Pasalnya, persaingan kompetisi di Liga 1 bakal dipenuhi oleh tim-tim besar dengan riwayat perekrutan pemain asing yang jempolan, seperti Persebaya, Persib, Arema, Persija, hingga Bali United.

Baca Juga: RANS Cilegon FC Dekati Mesut Oezil, Persis Incar Pemain Timnas Indonesia, Dewa United Jadi Tim Promosi Paling Anteng

Persis Solo pun tidak asal memilih para pemain asing yang bakal merumput musim depan.

Tim Laskar Sambernyawa memasang berbagai kriteria dan sudah siap dengan masalah yang harus dihadapi para pemain asing baru di sepakbola Indonesia.

Upaya mendatangkan pemain asing untuk Liga 1 musim depan mendapat tanggapan dari Mahendra Agakhan Thohir selaku Presiden Komisaris Persis Solo.

Pria yang akrab disapa Aga Thohir memastikan manajemen Persis Solo telah mempunyai strategi dalam mendatangkan pemain asing.

"Kita sudah mulai scouting, sebenarnya dari awal musim lalu, karena kebanyakan kontrak habis di bulan ini, baik di Eropa, Amerika Latin, dan Asia," kata Aga Thohir dikutip dari laman Tribun Solo.

"Jadi kita tentu punya beberapa nama dan sudah memiliki beberapa skema tentang pemain asing yang mau dibawa yang mana saja," tambahnya.

Baca Juga: Respons Mengejutkan Kaesang Tanggapi Rumor Mesut Oezil Gabung RANS Cilegon FC

Menurutnya, ada dua model pemain asing yang bakal datang ke liga Indonesia.

Pertama adalah pemain asing yang sudah malang melintang di kasta teratas sepak bola Indonesia

Model pertama ini punya keunggulan dalam pengalaman.

Kedua adalah pemain asing yang belum pernah menginjakan kakinya di tanah air.

Untuk yang kedua wajib membuktikan kualitasnya dan wajib cepat beradaptasi dengan sepakbola Indonesia.

"Saya pikir kalau pemain asing di Indonesia punya pengalaman banyak," ujar Aga.

"Tapi kalau pemain asing yang belum pernah ke Indonesia, mereka punya antusiasme dan wajib kerja keras menunjukkan kemampuannya." lanjutnya.

"Jadi ada plus-minusnya, tergantung mau pilih yang mana," tegas Aga.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X