Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-23 Indonesia Diperkuat 8 Pemain di Piala AFF 2020

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 2 Februari 2022 | 10:30 WIB
Latihan skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) di Lapangan Samudra, Bali, 29 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Latihan skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) di Lapangan Samudra, Bali, 29 Januari 2022.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, sudah mengumukan 29 pemain untuk membela Garuda Muda di Piala AFF U-23 2022.

Dari 29 pemain itu, delapan nama diantaranya sempat membela timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Shin Tae-yong sebelumnya memang memasukan beberapa pemain muda untuk membela timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Tujuannya sebagai salah satu pondasi untuk bertarung di Piala AFF U-23 2022 yang digelar di Kamboja pada pertengahan Februari ini.

Benar saja, pelatih asal Korea Selatan itu memanggil kembali delapan pemain muda di timnas Indonesia untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia.

Kedelapan nama tersebut adalah Muhammad Riyandi (Barito Putera), Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang), Pratama Arhan (PSIS Semarang), Rizky Ridho (Persebaya Surabaya), Rachmat Irianto (Persebaya Surabaya), Syahrian Abimanyu (Persija Jakarta), Ramai Rumakiek (Persipura Jayapura), dan Hanis Sagara (Tira Persikabo).

Baca Juga: Tak Cuma Klub, Erling Haaland Buat Dua Raksasa Apparel Saling Sikut

Dari delapan pemain tersebut, hanya Muhammad Riyandi yang tidak diberikan menit bermain selama Piala AFF 2020.

Kiper asal Jakarta itu kalah bersaing dengan Ernando Ari, Syahrul Trisna, dan Nadeo Argawinata.

Meski begitu, Muhammad Riyandi diproyeksi untuk menjadi kiper utama timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2022.

Baca Juga: Pelatih PSS Sleman Bicara Kekuatan Persik Kediri

Sebab, dua kiper lainnya usianya masih di bawah Muhammad Riyandi yakni Muhammad Adisatryo (Persik Kediri) dan Cahya Supriadi (Persija Jakarta).

Muhammad Riyandi juga menjadi satu-satunya pemain yang tidak dipanggil Shin Tae-yong untuk membela timnas Indonesia melawan Timor Leste beberapa waktu lalu.

Shin Tae-yong lebih memanggil Muhammad Adisatryo, Syahrul Trisna, Ernando Ari, dan Nadeo Argawinata.

Baca Juga: PSSI Menunggu Janji Agen Mees Hilgers dan Ragnar Oratmagoen

Dari dua laga uji coba melawan Timor Leste, Shin Tae-yong juga tidak menurunkan Muhammad Adisatryo dan hanya memainkan Nadeo Argawinata serta Syahrul Trisna.

Adapun tujuh pemain yang di Piala AFF 2020 dipanggil lagi untuk melawan Timor Leste juga beberapa nama tak mendapatkan menit bermain.

Mereka adalah Syahrian Abimanyu dan Rizky Ridho.

Baca Juga: Presiden Fiorentina Serang Dusan Vlahovic: Pergi ke Juventus Tanpa Pamit, Tuding Mata Duitan

Sementara itu, timnas U-23 Indonesia akan melakukan pemusatan latihan pada 3 sampai 10 Februari 2022 di Bali.

Pada ajang Piala AFF U-23 2022, timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.

Grup A diisi oleh Kamboja, Timor Leste, Filipina, dan Brunei Darusaalam.

Baca Juga: 10 Pemain Termahal di Bursa Transfer Januari, Dusan Vlahovic Langsung Nongol di Podium

Sedangkan di Grup C ada Thailand, Vietnam, dan Singapura.

Timnas U-23 Indonesia berstatus juara bertahan di Piala AFF U-23.

29 Nama Pemain untuk TC Timnas U-23 di Bali

1. Muhammad Adisatryo, Persik

2. Cahya Supriadi, Persija

3. Muhammad Riyandi, Barito Putera

4. Komang Teguh, Borneo FC

5. Alfeandra Dewangga, PSIS

6. Bayu Fiqri, Persib

7. Rizky Ridho, Persebaya

8. Achmad Figo, Arema FC

9. Pratama Arhan, PSIS

10. Komang Tri, Bali United

11. Muhammad Ferrari, Persija

12. Kakang Rudianto, Persib

13. Rachmat Irianto, Persebaya

14. Subhan Fajri, Persiraja

15. Irsan Lestaluhu, Persipura

16. Bagas Kaffa, Barito Putera

17. Syahrian Abimanyu, Persija

18. Marselino Ferdinan, Persebaya

19. Ramai Rumakiek, Persipura

20. Eka Febri, PSIS

21. Genta Alparedo, Arema FC

22. Muhammad Iqbal, Persita

23. Gunansar Mandowen, Persipura

24. Beckham Putra, Persib

25. Muhammad Kanu, PSS

26. Irfan Jauhari, Persija

27. Ronaldo Joybera, Madura United

28. Hanis Saghara, Tira Persikabo

29. Taufik Hidayat, Persija


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X