Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

RNF Yamaha Tidak Ada Pilihan Nyata, tetapi Datangkan Dovizioso

By Delia Mustikasari - Rabu, 2 Februari 2022 | 13:15 WIB
Pembalap WithU Yamaha, Andrea Dovizioso, berpose dengan motor pada peluncuran tim.
MOTOGP.COM
Pembalap WithU Yamaha, Andrea Dovizioso, berpose dengan motor pada peluncuran tim.

BOLASPORT.COM - Bos WithU RNF Yamaha, Razlan Razali mengakui bahwa tim MotoGP yang baru dibentuknya tidak memiliki pilihan nyata dalam keputusan untuk merekrut runner-up MotoGP tiga kali, Andrea Dovizioso untuk 2022.

Hal ini disebabkan oleh serangkaian faktor yang menyebabkan matinya tim Petronas Yamaha SRT dan lahirnya skuad baruny dari sisa skuadyang pernah ia asuh sebelumnya.

Andrea Dovizioso bergabung dengan tim pada akhir 2021 untuk lima balapan, menggantikan Franco Morbidelli setelah ia dipromosikan ke skuad pabrikan Yamaha setelah pemutusan kontrak di tengah jalan dengan Maverick Vinales.

Baca Juga: Lewat 1 Kemenangan Lagi, Khamzat Chimaev Langsung Disabung dengan Kamaru Usman

Andrea Dovizioso menghentikan kiprahnya pada MotoGP seusai musim 2020 berakhir karena gagal menyetujui persyaratan dengan Ducati. Dia bersikeras dari awal bahwa itu adalah cuti panjang, bukan pensiun.

Menurut Razlan, mereka tidak punya banyak pilihan selain merekrut Dovizioso akibat keadaan yang aneh pada akhir tahun lalu. Keinginan Yamaha untuk memiliki pembalap berpengalaman di tim, dan sponsor baru WithU menginginkan pebalap yang memiliki kewarganegaraan sama.

"Kami membahas situasi ini dengan Yamaha secara ekstensif tahun lalu. Saya pikir, kami dipengaruhi dalam situasi karena Franky (Franco Morbidelli) karena Maverick," kata Razlan dilansir BolaSport.com dari The Race.

"Saat Franky memutuskan untuk pergi ke tim pabrikan, kami harus mencari pembalap yang bisa membalap bersama kami untuk lima balapan berikutnya. Kami tidak dapat memiliki pembalap yang berbeda untuk lima balapan terakhir."

"Jadi, satu-satunya pembalap yang tersedia saat itu adalah Andrea. Dan kebetulan dia adalah pembalap yang juga disukai sponsor kami. Tentu saja untuk Andrea dia tidak ingin hanya balapan selama lima balapan, dia menginginkan kontrak untuk 2022," aku Razlan.

Razlan menjelaskan akhirnya keputusan memilih Doviziozo cocok dengan apa yang diinginkan sponsor.

"Saat itu, kami pada dasarnya tidak punya pilihan nyata karena situasi pabrik dan kami dalam hal mencari pembalap pengganti untuk lima-enam balapan terakhir. Kami tidak dapat memiliki Garrett (Gerloff])dalam satu balapan, dan kemudian Jake Dixon," tutur Razlan.

Baca Juga: Imlek, Goh Liu Ying Umumkan Partner Pengganti Chan Peng Soon

"Setelah itu, Cal Crutchlow dan Crutchlow tidak dapat melanjutkan untuk lima balapan berikutnya, maka kami tidak tahu siapa lagi. Saya pikir Ramon (Forcada, kepala kru) mengalami sesuatu seperti lima pembalap dalam satu musim tahun lalu."

"Jadi, kami membutuhkan stabilitas. Satu-satunya pembalap yang bisa memberi kami itudengan potensi untuk melakukannya dengan baik, adalah Andrea," ujar Razlan

Terlepas dari perasaan Dovizioso sendiri yang agak tertutup tentang masalah yang diungkapkan minggu lalu pada presentasi tim, Razlan masih bersikeras bahwa pembalap berusia 35 tahun itu akan dapat memberikan hasil yang solid untuk tim pada 2022.

"Saya pikir lima balapan tahun lalu sangat penting baginya. Ya, dia menggunakan motor yang lebih tua, tetapi saya pikir lebih baik menggunakan motor yang lebih tua daripada memasuki musim 2022 tanpa balapan sama sekali," ucap Razlan.

"Dia cerdas dan cukup berpengalaman, seperti yang saya katakan, untuk mempersiapkan dirinya. Dia tahu persaingan di luar sana dan dia menggunakan motor pabrikan yang sama dengan dua pembalap pabrikan lainnya," kata Razlan.

"Faktanya, dia adalah pembalap pabrikan, dalam buku Yamaha. Dan mengapa saya mengatakan bahwa kami ingin dia berada di enam besar karena seorang pria seperti Andrea, dia tidak ingin datang ke kejuaraan, terutama tahun ini, berada di luar enam besar, atau di luar 10 besar."

"Dia perlu melakukan sesuatu yang lebih dari itu. Jadi saya pikir secara realistis mungkin enam besar adalah sesuatu yang kami harapkan darinya dan dia harapkan dari dirinya sendiri juga. Jadi ya, begitulah situasinya," aku Razlan.

Baca Juga: Praveen/Melati Dicoret Pelatnas, PB Djarum: Bukan Akhir dari Segalanya


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : The Race

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X