Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih Juventus Jelaskan Alasan Ambruknya Dusan Vlahovic di Derbi Turin

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 19 Februari 2022 | 21:45 WIB
Aksi striker Juventus, Dusan Vlahovic, saat menghadapi Torino di Liga Italia
TWITTER.COM/MARIFCINTER
Aksi striker Juventus, Dusan Vlahovic, saat menghadapi Torino di Liga Italia

BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menjelaskan alasan di balik buruknya penampilan Dusan Vlahovic pada pertandingan melawan Torino. 

Derby della Mole antara Juventus dan Torino menjadi pembuka tirai pekan ke-26 Liga Italia 2021-2022.

Duel antara Juventus dan Torino bertajuk Derby della Mole tersebut berlangsung di Allianz Stadium, Jumat (18/2/2022) atau Sabtu dini hari WIB.

Menantang Torino di partai derbi, Juventus bermodalkan enam laga tak terkalahkan di lintas kompetisi.

Juventus juga tercatat berhasil menempati peringkat empat besar menyusul hasil 1-1 imbang kontra Atalanta pada laga pekan sebelumnya.

Hasilnya, Juventus hanya bisa bermain imbang 1-1. 

Mereka unggul lebih dulu pada menit ke-13 lewat Matthijs de Ligt. Namun, gol Andrea Belotti pada menit ke-62 menggagalkan kemenangan I Bianconeri. 

Rekrutan baru Juventus, Dusan Vlahovic, tidak maksimal pada pertandingan itu. 

Baca Juga: Kepindahan Rodrigo Bentancur ke Spurs Berkat Peran dari Luis Suarez

Di menit ke-74, dia ditarik keluar untuk digantikan Moise Kean setelah gagal mencetak gol. 

Dusan Vlahovic genap 331 menit tidak mencetak gol untuk Juventus.

Sebelumnya, Dusan Vlahovic juga tidak bisa mencetak gol ke gawang Sassuolo (10/2/2022) di Coppa Italia dan Atalanta (13/2/2022) di Liga Italia

Baca Juga: Kualat Pindah ke Juventus, Dusan Vlahovic Hancur dalam 2 Minggu

 Massimiliano Allegri membela Dusan Vlahovic

Dusan Vlahovic memang pemain yang sangat bagus, tetapi dia harus belajar banyak seperti pemain lain,” kata Allegri. 

“Dia membuat Gleison Bremer (bek tengah Torino) bekerja keras dan membuatnya banyak berlari.” 

“Selain itu, kita harus ingat Vlahovic menjalani musim yang sangat bagus di Fiorentina, tetapi hanya bermain seminggu sekali. Di Juventus, dia sudah main di enam pertandingan.” 

“Wajar kalau Vlahovic masih terus berkembang. Dia masih harus membiasakan diri dan bertumbuh. Itu hal yang dibutuhkan setiap pemain.”

“Kalau tidak begitu, Vlahovic tidak akan bisa bermain tiga hari sekali,” tuturnya melanjutkan. 

Massimiliano Allegri juga tidak keberatan dengan hasil seri yang didapatkan oleh timnya. 

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Imbang di Laga Derbi, Posisi Juventus di Empat Besar Jadi Rawan

“Hasil ini penting, karena satu poin melawan Torino menunjukkan bahwa Juventus meneruskan hasil positif sejak 2-3 bulan terakhir," ucap sang nakhoda.

“Pertandingan melawan Torino tidak mudah. Juventus tidak lebih baik daripada Torino, tetapi penampilan kami oke.” 

“Di sisi lain, kami kebobolan saat sedang dalam puncak permainan. Juventus punya 2-3 situasi yang ideal untuk mencetak gol, tetapi tidak pada babak kedua.” 

“Permainan Juventus tidak terlalu mulus pada babak kedua, tetapi bagi saya itu normal. Hasil seri ini bukan kesia-siaan.” 

“Para pemain menunjukkan komitmen dan intensitas yang baik. Mereka terus berusaha untuk menang. Hasil seri ini berarti kami meneruskan tren positif,” tuturnya melanjutkan. 

Satu poin dari laga versus Torino membuat Juventus tidak bergerak dari posisi keempat klasemen sementara Liga Italia.

Skuad Massimiliano Allegri mengumpulkan 47 poin, unggul tiga angka atas Atalanta yang mengekor pada posisi kelima. 


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : football italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X