BOLASPORT.COM - Sabuk juara atomweight tidak berpindah tangan dalam hasil ONE X di mana Angela Lee sukses menaklukkan Stamp Fairtex di ronde kedua dengan kuncian rear-naked choke.
Gelaran ONE X: Grand Finale pada Sabtu (26/3/2022) di Singapore Indoor Stadium, berpuncak pada laga antara Angela Lee melawan Stamp Fairtex.
Duel ini adalah perebutan sabuk juara atomweight yang dipegang oleh Angela Lee.
Stamp Fairtex sendiri berstatus sebagai penantang pertama menyusul keberhasilan menjadi pemenang turnamen Grand Prix atomweight yang digelar pada tahun lalu.
Sementara Stamp Fairtex sangat aktif dengan bertarung 7 kali sejak akhir November 2019 termasuk melewati tiga laga di turnamen Grand Prix, Angela Lee hiatus pada periode itu.
Baca Juga: Hasil ONE X - MMA Lebih Sakti, Demetrious Johnson Tidurkan Rodtang Jitmuangnon
Mengandung dan melahirkan anak pertamanya, penampilan terakhir jagoan berjulukan Unstoppable ini terjadi pada 13 Oktober 2019.
Sejak pertama kali diluncurkan pada 2016, sabuk juara kelas atomweight ONE Championship sudah direbut Lee.
Dia sudah sukses mempertahankannya sebanyak 4 kali sebelum ONE X.
Di lain pihak, Stamp sudah tercatat pernah menjadi juara atomweight di disiplin kickboxing dan Muay Thai.
Sekarang di laga puncak ONE X: Grand Finale, Stamp mencoba merebut juga sabuk emas MMA untuk melengkapi gelarnya di atomweight.
Ronde pertama dimulai, Angela Lee langsung agresif menyerang dengan kombinasi pukulan dan menekan Stamp ke pagar oktagon.
Dalam adu striking jarak dekat, ulu hati Lee kelihatannya terkena pukulan keras karena dia lantas tampak mundur kesakitan.
Baca Juga: ONE X - Angela Lee Bikin Pernyataan, Perempuan dan Ibu adalah yang Terkuat di Planet Ini
Stamp mencoba menyerbu tetapi Lee berhasil pulih dari kondisinya dan menyergap kaki lawan untuk mengurangi tekanan.
Lee berhasil membawa pertarungan ke bawah dia mengontrol Stamp dari belakang.
Stamp Fairtex mati-matian bertahan dan akhirnya ronde pertama selesai.
Di awal ronde kedua, Angela Lee langsung membawa pertarungan ke bawah.
Kali ini sang ratu atomweight mengincar tangan Stamp.
Sukses memasukkan triangle di leher Stamp, Lee terus berusaha membelit dan mengisolasi tangan lawannya.
Stamp mampu bisa berguling dan melepaskan diri dari kondisi yang sangat berbahaya walaupun dirinya masih dikontrol oleh Lee.
Angela Lee terus menindih Stamp Fairtex dan akhirnya berada dalam posisi full mount dari belakang.
Lee melilitkan tangan kiri ke leher Stamp sementara tangan kanannya melancarkan pukulan-pukulan.
Cekikan rear-naked choke Lee semakin ketat dan akhirnya memaksa Stamp mengetuk lantai circle tanda menyerah.
It's all love ❤️ @angelaleemma #ONEX #WeAreONE #ONEChampionship pic.twitter.com/8IctQ89KYF
— ONE Championship (@ONEChampionship) March 26, 2022
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar