Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sergio Busquets: Saya Ingin Lionel Messi Kembali ke Barcelona

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 1 April 2022 | 00:15 WIB
Sergio Busquets dan Lionel Messi saat masih sama-sama membela Barcelona dalam laga melawan Tottenham Hotspur di Liga Champions.
GLYN KIRK / AFP
Sergio Busquets dan Lionel Messi saat masih sama-sama membela Barcelona dalam laga melawan Tottenham Hotspur di Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Sergio Busquets mengaku sangat ingin agar Lionel Messi bisa kembali ke Barcelona, jika Xavi Hernandez membukakan pintu untuk La Pulga.

Musim 2021-2022, Barcelona tengah berada dalam era baru tanpa sosok Lionel Messi.

Selama 16 tahun terakhir, nama Messi memang selalu identik dengan Barcelona.

Bahkan, banyak trofi yang telah diberikan oleh La Pulga kepada Barcelona sepanjang kariernya.

Sepuluh gelar Liga Spanyol dan empat gelar Liga Champions adalah bukti kehebatan karier seorang Messi.

Akan tetapi, karena masalah gaji dan kontrak baru, kapten timnas Argentina itu harus meninggalkan Barcelona.

Messi kini telah bergabung dengan klub kaya asal Prancis, Paris Saint-Germain.

Baca Juga: Emang Bakat, Lionel Messi Ternyata Jarang Melatih Tendangan Bebasnya

Kepergian Messi sangat mengejutkan bagi seluruh pemain Barcelona, termasuk Sergio Busquets.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Busquets mengungkapkan perasaannya soal kepergian Messi.

Kapten Barcelona itu mengaku sangat merindukan Messi yang kini sudah pindah ke klub lain.

Busquets menyebut kalau La Pulga adalah sosok legenda yang telah memberi pengaruh besar terhadap Barcelona.

Tak hanya memberikan prestasi untuk klub, Busquets menyebut Messi juga telah memengaruhi kota Barcelona dan seluruh gaya permainan klub sepanjang kariernya.

Gelandang asal Spanyol itu mengaku dirinya akan sangat senang kalau Xavi Hernandez membuka pintu untuk Messi kembali ke Barcelona.

"Tentu saja saya merindukannya. Di dalam dan di luar lapangan," kata Busquets.

Baca Juga: 4 Rekor Messi yang Mustahil Dikejar Pemain Lain, Ronaldo Saja Tak Mampu

"Apa yang dia berikan kepada kami. Apa yang dia lakukan, tidak dilakukan orang lain. Dia membuat perbedaan besar."

Lionel Messi melakukan selebrasi ikonis seperti jemur baju dalam partai Real Madrid vs Barcelona di Santiago Bernabeu, Madrid, 23 April 2017.
OSCAR DEL POZO/AFP
Lionel Messi melakukan selebrasi ikonis seperti jemur baju dalam partai Real Madrid vs Barcelona di Santiago Bernabeu, Madrid, 23 April 2017.

"Setelah bertahun-tahun, normal untuk merindukannya. Saya yakin dia juga akan merindukan saya."

"Awalnya sulit. Kami juga terkejut. Kami masih di sini, tetapi bayangkan itu untuknya. Mengubah kota, mengubah tim, mengubah gaya."

"Ketika Anda tidak menang, Anda tidak bahagia. Saya mendoakan yang terbaik untuknya."

"Saya ingin Leo kembali, tapi saya tahu ini sangat sulit. Dia memiliki kontrak, bagaimana dia pergi."

"Jika Xavi mengatakan kepadanya bahwa pintu terbuka, bayangkan saya sebagai teman dan rekan setimnya. Saya akan memberinya ban kapten. Dia selalu memiliki kekaguman dan rasa hormat saya," tutur Busquets menambahkan.

Usai pergi dari Barcelona, Messi mengalami kesulitan untuk bermain apik di PSG.

Baca Juga: Lionel Messi Balik ke Barcelona, Sergio Busquets Siap Copot Ban Kapten

Sejauh ini, Messi bahkan belum mampu mencetak banyak gol untuk PSG di berbagai kompetisi.

Penyerang berusia 34 tahun itu bahkan baru mencetak 7 gol dan 11 assist dari 26 laga di berbagai kompetisi untuk Les Parisiens.

Performa kurang memuaskan dari Messi membuat gosip kepulangannya ke Barcelona semakin ramai.

Akan tetapi, gosip tersebut langsung ditepis oleh Presiden Barcelona, Joan Laporta.

Laporta mengatakan kalau Barcelona tidak akan memulangkan Messi pada musim depan.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X