Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Digiring Hingga 3 gim, Fajar/Rian Libas Duet China

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 28 April 2022 | 18:17 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat menhghadapi Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia) pada  babak kedua Korea Open 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan, 7 April 2022.
DOKUMENTASI PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat menhghadapi Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia) pada babak kedua Korea Open 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan, 7 April 2022.

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil meraih kemenangan. Sukses tersebut membuat mereka akan tampil pada perempat final Kejuaraan Asia 2022.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berjumpa dengan kombinasi baru asal China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, pada babak kedua yang berlangsung di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Kamis (28/4/2022).

Kendati berstatus pasangan baru, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi terbukti menyulitkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto selama bertanding.

Duel mereka pun harus berakhir setelah bertanding selama tiga gim dengan tempo 58 menit.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Nyaris Comeback, Shesar Dikalahkan Pemain Terbaik Malaysia

Lewati duel dengan susah payah, Fajar/Rian mengalahkan Liu/Ou dengan kedudukan 21-19, 18-21, 21-19.

Raihan skor tersebut membuat Fajar/Rian kecolongan 56 poin dari Liu/Ou.

Selanjutnya Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) adalah lawan yang bakal dihadapi Fajar/Rian pada babak perempat final.

Jalannya pertandingan

Duel Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi pada gim kesatu berlangsung dengan sengit.

Usai kedua pasangan sama-sama mendapatkan 2-2, Fajar/Rian tertinggal kemudian dengan tetap turut memberi perlawanan.

Upaya Fajar/Rian mengejar poin berhasil setelah menyamakan kedudukan pada 9-9.

Liu/Ou tak mendapat tambahan poin lagi, Fajar/Rian menambah dua poin untuk unggul 11-9 pada interval gim kesatu.

Setelah jeda pun juga tetap panas, Fajar/Rian yang sudah unggul pun disamakan oleh Liu/Ou pada 15-15.

Fajar/Rian berhasil keluar dari tekanan dan kembali unggul, tetapi hampir dilewati Liu/Ou ketika 19-18.

Nyaris terkejar, Fajar/Rian justru mendapat tambahan dua poin untuk memenangkan 21-19 pada gim kesatu.

Fajar/Rian nyaris tak berdaya memasuki gim kedua saat berjumpa dengan pasangan China tersebut.

Pasangan terbaik ketiga di ganda putra Indonesia itu tertinggal 3-8 dari Liu/Ou. Tetapi tetap tak menyerah untuk mengejar ketinggalan mereka.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Lewat Rubber, Pramudya/Yeremia Bekuk Andalan Malaysia

Pada posisi interval gim kedua, Fajar/Rian tertinggal 6-11 dari Liu/Ou. Namun, selepas jeda mereka membuat kejutan.

Fajar/Rian berhasil memangkas jarak menjadi selisih satu poin 11-12. Dalam keadaan nyaris menyamakan kedudukan, mereka justru tak mampu mengembalikan keadaan.

Perolehan poin Fajar/Rian terhenti dan ditinggalkan Liu/Ou dengan selisih lima poin dengan 11-16.

Fajar/Rian terus mengejar setelah itu, tetapi usahanya gagal lantaran Liu/Ou lebih dulu mengamankan gim kedua dengan kemenangan.

Pasangan Indonesia itu takluk 18-21 dari Liu/Ou. Alhasil pertandingan berlanjut pada gim ketiga.

Memasuki gim ketiga, Fajar/Rian sempat tertinggal 1-4 dari Liu/Ou. Tetapi kemudian membalikkan keadaan ketika 3-6.

Tambahan lima poin beruntun membuat Fajar/Rian berbalik unggul dengan 8-6.

Sayangnya Fajar/Rian mendapat serangan balik dari Liu/Ou yang meraih lima poin beruntun juga sampai 8-11 pada interval gim ketiga.

Setelah jeda, Fajar/Rian kemudian bangkit. Perlahan-lahan poin pun didapat kendati juga kecolongan beberapa.

Pasangan Indonesia itu kemudian berhasil mengakuisisi kepemimpin sementara dengan 16-14.

Nyaris terkejar ketika situasi 20-19, Fajar/Rian menunjukkan kelasnya sebagai pasangan terbaik ketiga Indonesia dan menang 21-19 pada gim ketiga.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Fadia/Ribka Atasi Wakil Taiwan dalam 2 Gim Saja


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : tournamentsoftware.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X