Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Thomas Doll Diminta Bawa Persija Jakarta Berprestasi di AFC Cup

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 1 Mei 2022 | 06:20 WIB
Pelatih anyar Persija Jakarta, Thomas Doll
INSTAGRAM/@PERSIJA
Pelatih anyar Persija Jakarta, Thomas Doll

BOLASPORT.COM - Wakil Presiden Persija Jakarta, Ganesha Putera, berharap Thomas Doll bisa memberikan buktinya dengan mampu membawa Macan Kemayoran berprestasi salah satunya di AFC Cup.

Untuk itu, manajemen Persija Jakarta pun langsung menyodorkan kontrak durasi tiga musim kepada pelatih asal Jerman tersebut.

Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Ganesha Putera mengatakan bahwa manajemen Persija Jakarta mempunyai prinsip yang sangat matang terkait jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang.

Oleh karena itu, manajemen Persija Jakarta menunjuk Thomas Doll sebagai pelatih kepala.

Pada musim pertamanya, Thomas Doll diharapkan mampu membawa Persija Jakarta mengakhiri kompetisi di lima besar.

Lanjut pada musim kedua, eks pelatih Borussia Dortmund itu harus membawa Persija Jakarta tampil di AFC Cup.

Di musim ketiganya, pelatih berusia 56 tahun itu harus membuat Persija Jakarta berprestasi di AFC Cup.

Jika target itu berhasil, maka kontraknya akan diperpanjang dan diminta bisa membawa Persija Jakarta tampil di Liga Champions Asia.

Baca Juga: Anak Ronaldo dan Matic Beraksi, Reka Ulang Gol Ayah Mereka Lawan Chelsea

Persija Jakarta terakhir kali tampil di AFC Cup pada 2018 dan 2019.

Setelah itu, Pasukan Ibukota selalu gagal tembus mendapatkan tiket tersebut.

"Kami ingin dalam tiga tahun itu Persija Jakarta harus naik level dan bisa sukses di AFC Cup."

"Berdasarkan visi dan misi itu, kami rancang strategi supaya bisa tercapai salah satunya kami harus mempunyai pelatih dengan karakter kuat."

Baca Juga: Tanpa Benzema, Real Madrid Ungguli Espanyol dan Selangkah Lagi Jadi Juara

"Lalu pelatih itu mempunyai reputasi dan pengalaman di liga domestik dan juga luar, sedangkan Thomas Doll mempunyai pengalaman itu," ucap Ganesha Putera.

Ganesha Putera mengakui bahwa ada beberapa kandidat pelatih lain sebelum Persija Jakarta mengumumkan Thomas Doll.

Meski begitu, ia tidak mau membeberkan nama-nama pelatih tersebut.

"Ada beberapa nama dan manajemen memilih serta meruncutkan ke satu tama berdasarkan pengalaman yakni Thomas Doll."

Baca Juga: Gaya Bermain Inter Milan DInilai Kuno, Fabio Capello Beri Pembelaan

"Dia orang yang tepat untuk mewujudkan mimpi kami, itu sedikit gambarannya," ucap Ganesha Putera.

Thomas Doll mengawali kariernya sebagai pesepakbola dengan memperkuat tim junior BSG Lokomotiv Malchin pada 1972-1979.

Kemudian, ia pindah ke Hansa Rostock pada 1979-1983.

Gemilang bersama Hansa Rostock, Thomas Doll dipromosikan ke tim senior sampai 1986.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sempat Bimbang Sebelum Coret Irfan Jaya dari Timnas U-23 Indonesia

Selanjutnya ia membela Dinamo BFC, Hamburger SV, Lazio, Eintracht Frankfrut, Bari, dan kembali lagi ke Hamburger SV. 

Selama kariernya, ia juga pernah membela timnas Jerman.

Usai pensiun dari pesepakbola, ia melanjutkan kariernya ke pelatih dengan menukangi Hamburger SV U-19.

Ia juga sempat dipercaya untuk menjadi pelatih kepala tim senior Hamburger SV, Borussia Dortmund, Genclerbirligi, Al-Hilal, Ferencvaros, Hannover 96, dan APOEL.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Raih Final Ke-3 Secara Beruntun, Jonatan Ucapkan Terima Kasih kepada Sosok Ini

Kini, ia memutuskan melanjutkan kariernya di Persija Jakarta.

"Thomas Doll mempunyai satu metedologi untuk membangun tim bukan hanya sekedar untuk mencari nafkah."

"Dia ingin membangun klub itu untuk bisa lebih meningkat," tutup Ganesha Putera.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X