Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lionel Messi Bertahan di PSG Musim Depan, tetapi Tetap Balik ke Barcelona

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 16 Mei 2022 | 00:15 WIB
Penyerang PSG, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang Montpellier dalam laga Liga Prancis 2021-2022.
PASCAL GUYOT / AFP
Penyerang PSG, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang Montpellier dalam laga Liga Prancis 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Ayah Lionel Messi, Jorge Messi, mengungkapkan kalau putranya akan tetap bertahan di Paris Saint-Germain (PSG) pada musim depan. Namun, Jorge menegaskan kalau Messi akan tetap kembali ke Barcelona.

Pernyataan mengejutkan itu disampaikan oleh Jorge Messi yang juga ayah sekaligus agen Lionel Messi di bandara Barcelona.

Saat berada di bandara, Jorge sempat ditemui wartawan dan mendapat beberapa pertanyaan.

Salah satu pertanyaan yang diajukan adalah tentang masa depan Messi di Paris Saint-Germain pada musim depan.

Salah satu wartawan menanyakan kepada Jorge apakah Messi akan kembali ke Barcelona.

Jorge hanya menjawab dengan singkat kalau Messi akan kembali ke Barcelona suatu hari nanti.

"Semoga suatu hari nanti," jawab Jorge terhadap pertanyaan wartawan di bandara seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Prancis - Gol Khas Messi Muncul Kembali, PSG Tak Sial Lagi

Jorge juga sempat ditanyai mengenai kebenaran kabar soal Messi yang akan tetap bertahan di PSG pada musim depan.

Tanpa basa-basi, Jorge membenarkan kalau La Pulga akan tetap berseragam PSG hingga akhir kontraknya.

Kontrak Messi di PSG sendiri akan selesai pada akhir musim 2022-2023 atau tepatnya pada 30 Juni 2023.

Namun, Messi masih memiliki peluang untuk memperpanjang kontraknya bersama PSG dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Sebelumnya, Messi memang kerap dikabarkan akan kembali ke Barcelona pada musim depan.

Hal itu berkaitan dengan kedatangan mantan rekan setimnya, Xavi Hernandez, sebagai pelatih anyar Barcelona musim 2021-2022.

Xavi yang menakhodai Barcelona pun seolah memberi sinyal kepada Messi untuk pulang saat dirinya kembali mendatangkan Dani Alves.

Gelandang Nice, Mario Lemina, berduel dengan striker Paris Saint-Germain, Lionel Messi, dalam laga Liga Prancis di Stadion Allianz Riviera, Sabtu (5/3/2022).
VALERY HACHE / AFP
Gelandang Nice, Mario Lemina, berduel dengan striker Paris Saint-Germain, Lionel Messi, dalam laga Liga Prancis di Stadion Allianz Riviera, Sabtu (5/3/2022).

Baca Juga: Messi Sudah seperti Dewa di Barcelona, Pique Nangis Pas Ditinggal

Kepulangan Dani Alves ke Camp Nou dinilai menjadi salah satu sinyal kalau Xavi akan membawa Messi kembali ke Barcelona.

Akan tetapi, kabar tersebut langsung dibantah oleh Presiden Barcelona, Joan Laporta.

Melalui Penasihat Presiden Barcelona, Enric Masip, Laporta menyampaikan kalau pembicaraan soal kepulangan Messi ke Camp Nou telah ditutup.

"Saya tidak menerima pesan dari Messi atau agennya mengenai kemungkinan kembali ke Barcelona," ucap Masip pada 29 Maret 2022.

"Mulai hari ini, kami tidak akan mengangkat masalah ini," ujar Masip menambahkan.

Dengan pernyataan tersebut, Messi kemungkinan besar akan tetap bertahan di PSG pada musim depan.

Kapten timnas Argentina itu masih memiliki tanggungan untuk ikut membawa PSG merengkuh trofi Liga Champions pertama dalam sejarah klub.

Baca Juga: Ungguli Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Atlet dengan Pendapatan Tertinggi 2022 versi Forbes

Kedatangan Messi memang diharapkan untuk bisa membantu PSG meraih trofi Liga Champions.

Namun, Messi tidak mampu melakukannya pada musim ini dan hanya berhasil mempersembahkan trofi Liga Prancis.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Man City
33
76
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
32
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Wolves
35
46
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Getafe
33
43
10
Villarreal
32
42
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
33
62
5
Roma
33
58
6
Lazio
34
55
7
Atalanta
32
54
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X