Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Memori Manis Valentino Rossi di Assen, Pengantar MotoGP Belanda 2022 Akhir Pekan Ini

By Agung Kurniawan - Jumat, 24 Juni 2022 | 19:15 WIB
Legenda MotoGP, Valentino Rossi, ketika hadir pada MotoGP Italia 2022 di Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022). Dia hadir dalam acara seremoni nomor 46 dipensiunkan dari MotoGP.
DOK. MOTOGP.COM
Legenda MotoGP, Valentino Rossi, ketika hadir pada MotoGP Italia 2022 di Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022). Dia hadir dalam acara seremoni nomor 46 dipensiunkan dari MotoGP.

BOLASPORT.COM - Valentino Rossi, membeberkan kenangan manisnya di Sirkuit Assen, Belanda yang akan menjadi tuan rumah seri ke-11 akhir pekan ini.

Persaingan MotoGP 2022 akan kembali hadir saat para pembalap mengaspal sebelum jeda musim panas di Sirkuit Assen, Belanda.

Banyak penggemar yang sudah tidak sabar untuk menyaksikan jalannya persaingan pada MotoGP Belanda 2022, tak terkecuali Valentino Rossi.

Meski saat ini sudah berstatus sebagai pensiunan, Valentino Rossi tak melupakan adanya ikatan dengan lintasan sepanjang 4,5 kilometer tersebut.

Sepanjang karier profesionalnya, The Doctor mencatatkan 10 kemenangan di semua kelas balap saat beraksi di Assen.

Sirkuit ini kian istimewa karena menjadi saksi atas kemenangan terakhir yang diraih Valentino Rossi dalam ajang MotoGP.

Momentum tersebut terjadi pada musim 2017, di mana kala itu peraih sembilan gelar juara dunia tersebut masih di tim pabrikan Yamaha.

Assen sendiri menjadi tempat yang cukup ramah bagi Yamaha, setelah Valentino Rossi di musim itu, mereka masih membukukan hasil manis.

Baca Juga: Joan Mir Belum Bisa Tidur Nyenyak, Masa Depannya Masih Belum Jelas

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, saat mengaspal pada MotoGP Americas 2021 di Circuit of the Americas, Austin, Texas, Minggu (3/10/2021).
DOK. MOTOGP.COM
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, saat mengaspal pada MotoGP Americas 2021 di Circuit of the Americas, Austin, Texas, Minggu (3/10/2021).

Musim lalu, pasukan Iwata tampil dominan dengan mengatarkan dua pembalapnya yakni Fabio Quartararo dan Maverick Vinales finis di podium 1-2.

Tak ayal, kenangan istimewa Valentino Rossi ini tak ubahnya menjadi pengantar para pembalap muda untuk menyalakan rivalitas panasnya.

"Assen menjadi salah satu sirkuit favorit saya dalam kalender MotoGP, saya telah memenangi 10 balapan di sana, mirip seperti Barcelona," ucap Valentino Rossi.

"Saya juga memenangi balapan terakhir saya pada ajang Grand Prix pada 2017 dan saya pikir ini adalah kenangan manis di lintasan ini," imbuhya, dilansir dari laman Motosan.es.

Lebih lanjut, pria Italia tersebut merindukan riuhnya atmosfer Assen dengan banyaknya penggemar fanatik.

"Setelah itu, sirkuit ini menjadi lebih normal tapi ini tetap menjadi lintasan yang indah," kata Valentino Rossi menjelaskan.

"Atmosfer di sini begitu fantastis terutama di sektor terakhir yang seperti berjalan di stadion," imbuhnya.

Untuk gelaran kali ini, Valentino Rossi tak bisa mendampingi timnya berlaga di Assen karena dia tengah fokus menghadapi ajang GT World Challenge.

"Saya harap bisa kembali ke Assen sesegera mungkin sebagai penonton," ucap Valentino Rossi.

"Saya ingin datang ke sana tahun ini untuk mengikuti MotoGP, tim, adik, dan anak-anak akademi saya.''

"Sayangnya tahun ini tidak mungkin, kami sudah menyiapkan tes di Spa-Francorchamps (Belgia) usai balapan di Zandvoort (Belanda),'' imbuhnya.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2022 - Podium Perdana di Aprilia, Vinales: Kenapa Tidak?


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Motosan.es

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X