Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih Tokyo Verdy: Pratama Arhan Baru Nyetel di 10 Menit Terakhir Babak Pertama Saat Debut

By Bagas Reza Murti - Jumat, 8 Juli 2022 | 10:55 WIB
Pratama Arhan tampil dalam laga Tochigi SC Vs Tokyo Verdy pada pekan ke-25 J2 League, di Kanseki Stadium Tochigi, pada Rabu (6/7/2022) sore WIB.
YOUTUBE J-LEAGUE INTERNASIONAL
Pratama Arhan tampil dalam laga Tochigi SC Vs Tokyo Verdy pada pekan ke-25 J2 League, di Kanseki Stadium Tochigi, pada Rabu (6/7/2022) sore WIB.

BOLASPORT.COM - Pelatih Tokyo Verdy, Hiroshi Jofuku buka suara terkait debut Pratama Arhan saat melawan Tochigi SC, Rabu (6/7/2022).

Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan akhirnya merasakan debut untuk Tokyo Verdy saat melawan Tochigi SC pada Rabu (6/7/2022) sore WIB.

Arhan diturunkan sebagai starter oleh pelatih Hiroshi Jofuku.

Uniknya, Arhan langsung dipasang sebagai winger kanan.

Pratama Arhan mencatatkan 10 umpan, 6 di antaranya sukses.

Baca Juga: Marselino Akui Capek hingga Kakinya Bunyi Saat Alami Cedera, Kiprahnya di Piala AFF U-19 2022 Sudah Berakhir

Eks bek PSIS Semarang itu hanya bermain pada 45 menit babak pertama.

Arhan mengantongi kartu kuning, dan pelatih Tokyo Verdy, Hiroshi Jofuku pun menariknya di babak kedua.

Pada akhirnya, Tokyo Verdy menang dengan skor 1-0 atas Tochigi SC lewat gol yang dicetak oleh Ryoga Sato pada menit ke-76.

Berbicara pasca-laga, Hiroshi Jofuku memberi penilaian mengenai performa Arhan.

Menurutnya, Arhan pada awal-awal laga cukup kesulitan karena beradaptasi dengan posisi barunya.

"Dia memang seorang pemain bertahan, jadi saya pikir dia cukup kesulitan menempati peran sebagai winger menyerang," kata Jofuku dilansir BolaSport.com dari laman resmi Tokyo Verdy.

"Tetapi setelah itu, saya lihat dia mulai menyesuaikan diri pada 10 menit terakhir babak pertama."

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-19 Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U-19 2022 - Malam Ini, Kiprah Marselino Berakhir

Pratama Arhan tampil dalam laga Tochigi SC Vs Tokyo Verdy pada pekan ke-25 J2 League, di Kanseki Stadium Tochigi, pada Rabu (6/7/2022) sore WIB.
YOUTUBE J-LEAGUE INTERNASIONAL
Pratama Arhan tampil dalam laga Tochigi SC Vs Tokyo Verdy pada pekan ke-25 J2 League, di Kanseki Stadium Tochigi, pada Rabu (6/7/2022) sore WIB.

"Yang penting, dia tidak merusak gayanya di lini bertahan. itu poin pentingnya," tambahnya.

Hiroshi Jofuku berharap pada laga-laga berikutnya Pratama Arhan semakin menyatu dengan tim dan bisa dimaksimalkan kemampuannya.

"Mungkin dia tidak punya start bagus saat ini, tetapi saya pikir hal bagus bisa menyatu dengan tim terutama di lini pertahanan," ujarnya.

"Setelah 35 menit di babak pertama, saya pikir dia memberi respons yang baik."

"Saya menantikannya pada laga-laga berikutnya," tambahnya.

Sementara itu, Pratama Arhan juga melakukan evaluasi diri terkait penampilan debutnya.

Komunikasi jadi salah satu poin yang disorot Arhan.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: Pakar Sepak Bola Malaysia Prediksi Timnas U-19 Indonesia Temani Vietnam yang Lolos ke Semifinal, Thailand Tertekan

"Sebelum laga, pelatih memberitahu saya untuk bermain dengan tenang, dan tetap fokus sepanjang laga. Kemudian bermain sambil memperhatikan komunikasi dengan pemain lainnya, dan tetap berusaha menjaga formasi, bahkan di saat kami bertahan. Selanjutnya tetap berusaha menjaga komunikasi," kata Arhan.

"Tugas saya adalah untuk lebih berani, dan saya ingin mendapatkan tantangan lebih, serta lebih aktif lagi saat saya sedang menguasai bola," tambahnya.

Dengan kemenangan 1-0 ini, Tokyo Verdy untuk sementara naik ke peringkat ke-9 klasemen J2-League dengan koleksi 35 poin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : verdy.co.jp

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X