Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil ONE Fight Night 1 - Balas Dendam Si Tikus Perkasa Demetrious Johnson Kawinkan Gelar UFC dan ONE

By Wawan Saputra - Sabtu, 27 Agustus 2022 | 12:18 WIB
Pertarungan Demetrious Johnson vs Adriano Moraes di ONE Fight Night 1, Sabtu (27/8/2022) di Singapura.
ONE CHAMPIONSHIP
Pertarungan Demetrious Johnson vs Adriano Moraes di ONE Fight Night 1, Sabtu (27/8/2022) di Singapura.

BOLASPORT.COM - Demetrious Johnson sukses jadi pemenang dalam laga puncak ONE Fight Night 1. Kemenangan atas Adriano Moraes sekaligus membalaskan dendam pada pertemuan terakhir tahun lalu.

Pertandingan ini jadi pertandingan yang dinantikan oleh para penggemar MMA, pasalnya Adriano Moraes merupakan petarung yang masih berstatus sebagai Juara Dunia ONE Flyweight.

Sedangkan Demetrious Johnson merupakan salah satu petarung MMA yang dianggap terbaik sepanjang masa.

Petarung berjuluk The Mighty Mouse, atau Tikus Perkasa secara harfiah, pernah menjuarai kelas terbang UFC dengan rekor 11 kali mempertahankan gelar.

Johnson sebenarnya sudah sangat dekat dengan gelar juara ONE Championship pada April 2021.

Sayangnya, Moraes menjadi mimpi buruk Johnson saat tendangan lutut sang rival membuatnya terkapar.

Moraes mencoba untuk mengambil bagian tengah circle pada rematch yang digelar di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (27/8/2022).

Johnson merespons dengan melancarkan beberapa serangan mematikan yang membuat Moraes terintimidasi.

Johnson melayangkan beberapa tendangan ke arah paha Moraes untuk menjatuhkannya.

Baca Juga: Hasil ONE 160 - Christian Lee Rebut Sabuk Juara Lagi, Tang Kai Jadi Raja Baru

Namun saat ronde pertama menyisakan dua setengah menit, justru Moraes yang memaksa Johnson bertarung di bawah.

Moraes melakukan percobaan kuncian kepada Johnson dan beberapa kali melepaskan pukulan ke arah kepala Johnson.

Johnson yang berada di bagian bawah terus berusaha untuk melepaskan diri dari pertarungan bawah yang diciptakan oleh Moraes.

Luka dialami Johnson hingga mengeluarkan darah menetes di atas circle.

Pada ronde kedua Moraes mengambil inisiatif untuk menyerang terlebih dahulu sebelum menarik Johnson ke pertarungan bawah.

Pertarungan bawah masih berlanjut hingga ronde kedua berakhir.

Pada ronde ketiga pertarungan berlangsung cukup alot, dimana Johnson melayangkan beberapa tendangan ke arah paha dari Moraes.

Moraes membalas dengan beberapa pukulan yang berhasil mengenai bagian wajah dari Johnson.

Pada ronde keempat, Moraes kembali mencari celah dari pertahanan Johnson untuk melancarkan serangannya.

Baca Juga: ONE Fight Night 1 - Rodtang Mundur, Grand Prix Muay Thai Punya Kontestan Baru

Pada pertengahan ronde keempat giliran Johnson yang memojokkan Moraes ke pinggir arena.

Pertarungan menjadi sangat sengit, pukulan Moraes yang mengenai Johnson sempat membuatnya terjatuh namun langsung bangkit lagi.

Johnson menyempurnakan kebangkitannya dengan tendangan lutut yang mengenai kepala Moraes pada akhir ronde keempat.

Mikinho, julukan Moraes, merasakan kekalahan finis pertamanya.

Adapun Johnson berhak menjadi juara dunia baru dari kelas terbang One Championships.

Baca Juga: Kamaru Usman Kalah KO, Khabib Nurmagomedov Ikut Sedih

Hasil Lengkap ONE Fight Night 1

  • Perebutan gelar MMA kelas terbang: Demetrious Johnson mengalahkan Andriano Moraes (KO - Ronde 4)
  • Perebutan gelar Muay Thai kelas bantam: Nong-O Gaiyanghadao mengalahkan Liam Harrison (KO - Ronde 1)
  • Muay Thai kelas terbang: Panpayak Jitmuangnon mengalahkan Savvas Michael (KO - Ronde 2)
  • MMA kelas berat: Marcus Almeida mengalahkan Kiril Grishenko (Kuncian - Ronde 1)
  • MMA kelas berat: Amir Aliakbari mengalahkan Mauro Cerilli (TKO - Ronde 2)
  • Muay Thai kelas terbang: Superlek Kiatmoo9 mengalahkan Walter Goncalves (KO - Ronde 1).
  • Muay Thai kelas tangkapan 58 Kg wanita: Diandra Martin mengalahkan Amber Kitchen (perhitungan angka mutlak)
  • MMA kelas atom wanita: Itsuki Hirata mengalahkan Lin Heqin (perhitungan angka mutlak)
  • MMA kelas welter: Zebastian Kadestam mengalahkan Iuri Lapicus (KO - Ronde 1)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X