Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PIALA DUNIA - Manfaatkan Pesakitan Lain Timnas Inggris, Reece James Serang Halus Gareth Southgate

By Sri Mulyati - Minggu, 13 November 2022 | 17:45 WIB
Bek kanan Chelsea, Reece James, baru saja memperpanjang kontrak bersama Chelsea dengan durasi selama 6 tahun.
TWITTER.COM/MAILSPORT
Bek kanan Chelsea, Reece James, baru saja memperpanjang kontrak bersama Chelsea dengan durasi selama 6 tahun.

BOLASPORT.COM - Bek sayap kanan Chelsea, Reece James, menyerang Gareth Southgate secara halus dengan memanfaatkan Ivan Toney yang menjadi pesakitan lain dari tim nasional Inggris. 

Striker Brentford, Ivan Toney, ikut terseret dalam cerita Reece James bersama timnas Inggris.

Baik Ivan Toney maupun Reece James tengah memiliki nasib yang sama saat ini.

Keduanya gagal masuk ke dalam skuad timnas Inggris untuk Piala Dunia 2022 meski dengan alasan berbeda.

Toney sengaja ditinggal oleh pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, meski sudah mencetak 10 gol di Liga Inggris musim 2022-2023.

Sementara itu, James tidak dibawa Southgate karena masih berada dalam tahap pemulihan cedera lutut yang ia derita.

Alasan untuk James terlihat masuk akal, tetapi menjadi kontroversial jika menilik situasi Kyle Walker dan Kalvin Phillips.

Southgate tetap membawa kedua pemain tersebut ke Qatar meski masih berstatus cedera.

Baca Juga: Kabar Gembira buat Fan Buat Man United, Harry Maguire Masuk Daftar Jual Setan Merah

Kondisi ini menimbulkan dendam pribadi James untuk sang pelatih timnas Inggris.

Yang terbaru, James tidak ragu untuk menyindir Southgate dengan memanfaatkan situasi Toney.

Toney berhasil menjadi penentu kemenangan 2-1 Brentford atas Manchester City pada laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (12/11/2022).

Dalam unggahan terbaru Toney, James ikut menimbrung dengan membubuhkan komentar kontroversial.

"Saya akan berada dalam masalah besar jika saya berbicara," tulis James seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

Komentar James mengindikasikan jika Southgate membuat kesalahan dengan meninggalkan Toney.

Toney merupakan pencetak gol terbanyak ketiga di Liga Inggris musim ini setelah Erling Haaland dan Harry Kane.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Tanpa Adanya Fullback Chelsea, Timnas Inggris Mustahil Juara

Dengan performanya yang tengah meningkat, Toney dijagokan bisa menjadi teman duet ideal bagi Harry Kane.

Akan tetapi, Southgate ternyata tetap mengabaikan keberadaan sang striker.

Southgate lebih memercayai nama-nama yang sering ia panggil sebelumnya.

Selain Kane, Inggris akan diperkuat oleh Phil Foden, Marcus Rashford, Bukayo Saka, Raheem Sterling, Jack Grealish, James Maddison, dan Callum Wilson.

Kehadiran barisan lini serang tersebut diharapkan membantu timnas Inggris melaju jauh di Piala Dunia 2022.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X