Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Jonatan Petik Kemenangan Lewat Comeback Manis

By Wawan Saputra - Jumat, 9 Desember 2022 | 13:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, pada laga kedua grup BWF World Tour Finals 2022 di Nimibutr Stadium, Bangkok, Kamis (8/12/2022).
PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, pada laga kedua grup BWF World Tour Finals 2022 di Nimibutr Stadium, Bangkok, Kamis (8/12/2022).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil meraih kemenangan pada pertandingan ketiga Grup B BWF World Tour Finals 2022.

Jonatan Christie yang butuh kemenangan untuk lolos ke semifinal, tampil trengginas ketika menghadapi Chou Tien Chen (Taiwan) yang merupakan unggulan kedua.

Bertanding di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand pada hari Jumat (9/12/2022) Jonatan Christie sudah mengendalikan permainan sejak awal gim pertama. Namun, hal tersebut tidak berhasil dia pertahankan pada gim kedua.

Pada awal gim ketiga Jonatan kembali tertekan. Tetapi, usaha kerasnya untuk menyamakan kedudukan akhirnya berhasil hingga pada akhirnya Jonatan menutup pertandingan dengan kemenangan 21-13, 12-21, 21-17.

Jalannya Pertandingan

Jonatan memulai gim pertama dengan cukup baik, Jonatan mampu mencetak angka pertamanya untuk mengungguli Chou.

Usaha Jonatan untuk merebut kemenangan dengan cepat cukup berhasil di awal gim pertama, pemain yang saat ini berada di peringkat lima dunia tersebut berhasil mencetak delapan angka secara beruntun.

Setelah tampil dominan, Jonatan sempat beberapa kali melakukan kesalahan sendiri yang membuat Chou mengubah angka menjadi 5-10.

Tidak ingin terlena, Jonatan akhirnya menutup interval gim pertama dengan skor 11-6 melalui pukulan keras yang dilancarkannya ke arah Chou.

Selepas interval gim kedua, Jonatan kembali mengambil inisiatif untuk melancarkan serangan dan menambah perolehan angkanya.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Langkah Gregoria Terhenti

Sempat menemui beberapa kali kegagalan saat menyerang, tapi Jonatan berhasil mengubah skor menjadi 16-8.

Kedua pemain lebih banyak bermain bola-bola pendek di depan net menjelang berakhirnya gim pertama.

Jonatan yang bermain lebih sigap mampu mengembalikan bola dengan sempurna, hasilnya Jonatan mengamankan gim pertama dengan kemenangan 21-13.

Memasuki gim kedua keadaan justru berbalik, Jonatan kini berada di bawah tekanan dari Chou.

Pemain Chinese Taipei tersebut, terus menggempur pertahanan Jonatan dengan melancarkan serangan baik melalui netting maupun smash kerasnya.

Hasilnya Chou mampu unggul dengan skor cukup jauh, lewat raihan empat angkanya Chou mengubah skor menjadi 5-2.

Penampilan Chou semakin tak terbendung ketika dia berhasil mencetak enam angka beruntun, sekaligus mengakhiri interval gim kedua dengan keunggulan 11-2.

Selepas interval Jonatan belum mampu menghentikan laju Chou, angkanya terus bertambah bahkan Jonatan harus tertinggal 10 angka setelah Chou mencatatkan skor 16-6.

Perlahan Jonatan mencoba untuk memperkecil ketertinggalannya, Jonatan mampu mencetak lima angka beruntun dan mengubah skor menjadi 11-18.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Apriyani/Fadia Telan Kekalahan Kedua

Akan tetapi usaha Jonatan untuk mengejar ternyata belum cukup, pasalnya Chou lebih dulu menutup gim kedua dengan kemenangan 21-12 lewat smash kerasnya.

Memasuki gim ketiga, Chou kembali mengambil inisiatif untuk menyerang terlebih dahulu. Hasilnya cukup positif, Chou mampu mencetak tiga angka beruntun untuk mengubah skor menjadi 3-0.

Setelah tertinggal, Jonatan berusaha untuk mengejar ketertinggalannya dari Chou. Usaha Jonatan akhirnya membuahkan hasil setelah dia mampu menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Tidak butuh waktu lama bagi Jonatan untuk membalikkan keadaan, melalui serangan mematikannya Jonatan akhirnya menutup interval gim ketiga dengan skor 11-9.

Usai interval gim ketiga, penampilan Jonatan terus membaik, hasilnya Jonatan mampu menjaga keunggulannya dengan mengubah skor menjadi 18-11.

Hingga pada akhirnya Jonatan mampu memenangkan gim ketiga dengan skor 21-17.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Bertemu Ratu Bulu Tangkis Dunia, Tidak Ada Kata Kalah di Kamus Gregoria


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X