Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Redam Situasi Serba Salah di Honda, Joan Mir Hibur Diri Lupakan Derita

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 1 Mei 2023 | 17:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Joan Mir, pada balapan MotoGP Spanyol 2023 di Sirkuit Jerez, Minggu, 30 April 2023
HONDARACINGCORPORATION.COM
Pembalap Repsol Honda, Joan Mir, pada balapan MotoGP Spanyol 2023 di Sirkuit Jerez, Minggu, 30 April 2023

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Joan Mir, sekali lagi harus kembali menelan pil pahit pada MotoGP Spanyol 2023.

Hasil minor Mir berlanjut, dia mencatatkan back-to-back nirpoin dalam dua seri balapan terakhir.

Juara dunia 2020 itu bahkan tak mampu menyelesaikan lomba Sprint dan balapan utama GP Spanyol.

Mir dua kali gagal finis karena terjatuh di tengah-tengah balapan.

Pembalap asal Spanyol itu tak bisa membohongi dirinya sendiri saat ditanya perkembangan sejauh mana proses adaptasinya dengan RC213V.

Mir mengaku belum menemukan perasaan terbaik di atas kuda besinya.

Dia belum bisa memaksimalkan kekuatan motor milik juara dunia delapan kali yakni Marc Marquez.

Seperti serba salah bagi Mir yang harapannya mampu cepat melaju.

Mir mengaku selalu diambang kecelakaan saat ingin memaksimalkan kecepatan RC213V.

Baca Juga: Nilai Sempurna Dani Pedrosa untuk Akhir Pekan MotoGP Spanyol 2023

"Sekarang sulit untuk mengatakan apa yang harus saya ceritakan kepada Anda setiap hari, saya tidak akan berbohong kepada Anda," kata Mir seperti dikutip BolaSport.com dari Motosa.

"Kemarin saya mengatakan hal yang sama dengan yang saya katakan hari ini."

"Sensasinya tidak ada, saya tidak bisa memacu motor dan ketika saya sampai pada batasnya, saya jatuh," ucap Mir melanjutkan.

"Itulah ringkasannya. Kepercayaan diri menjadi semakin sulit untuk didapatkan."

"Meski begitu saya mencoba, apakah itu di lap pertama atau lap kedua puluh, apa pun itu, inilah keadaannya sekarang," tutur Mir menjelaskan.

Meski demikian, Mir tetap optimistis bahwa tes yang akan digelar hari ini, Senin (1/5/2023) di Jerez, akan membantunya keluar dari situasi sulit.

"Kami masih bekerja untuk memahami motor dan mengatasi beberapa batasan," kata Mir dikutip BolaSport.com dari Honda Racing Corporation.

"Ketika saya mencoba memacu motor lebih kencang, saya merasa seperti sampai pada batasnya dan saya kehilangan bagian depan, itu adalah kombinasi dari motor dan gaya saya," tuturnya.

Walau sulit, Mir tetap mencoba menghibur dirinya dengan percaya bahwa ia mampu meningkatkan performanya bersama Honda.

Baca Juga: Nasihat Aneh Valentino Rossi Bantu Pecco Bagnaia Menang Lagi usai 2 Kali Babak Belur

"Jelas itu bisa membantu saya. Honda adalah salah satu yang bisa mengeluarkan saya dari masalah ini," ujar Mir.

"Karena sudah jelas bahwa kita semua menderita, kita semua berada di ujung tanduk untuk terjatuh setiap saat."

"Besok, dengan optimistis, saya harap saya juga bisa menemukan sesuatu yang bisa membantu saya," kata Joan Mir.

Mir berharap pembalap penguji bisa membantunya dan mengubah persoalan menjadi sedikit lebih baik.

"Kemudian masalah aerodinamika, Stefan Bradl pada balapan kali ini mengendarai sesuatu yang sedikit berbeda dan sepertinya potensinya tidak terlalu buruk," ujar Mir.

"Saya pikir dari sini kita akan lihat, saya kira mereka bisa membantu kami dan saya bisa merasa sedikit lebih baik,"

"Kepercayaan diri akan berbeda, dan sedikit demi sedikit saya bisa pulih untuk bisa kembali seperti semula," ujar Mir.

Baca Juga: Saat Sang Pengadil di MotoGP Malah Jadi Musuh Bersama


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : hondaracingcorporation.com, Motosan.es

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X