Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bagnaia Dukung Sikap Marquez Berontak dari Keputusan Ganjil Pengadil

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 12 Mei 2023 | 13:45 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia berjabat tangan dengan Marc Marquez (Repsol Honda) di podium Sprint MotoGP Portugal, Sabtu, 25 Maret 2023
MOTOGP.COM
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia berjabat tangan dengan Marc Marquez (Repsol Honda) di podium Sprint MotoGP Portugal, Sabtu, 25 Maret 2023

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, mendukung penuh langkah yang diambil Marc Marquez untuk terlepas dari hukuman pada MotoGP Prancis 2023.

Pembalap Repsol Honda dipastikan akan kembali mengaspal pada seri kelima MotoGP Prancis 2023 yang digelar mulai akhir pekan ini.

Marquez yang dinyatakan bersalah usai terlibat kecelakaan fatal pada seri pembuka GP Portugal.

Saat itu FIM Steward langsung memberikan hukuman kepada Marquez untuk menjalani double long lap penalty pada seri kedua di Argentina.

Namun Steward merevisi hukuman Marquez untuk tetap menjalani hukuman kapan pun dia kembali mengaspal.

Pasalnya pembalap asal Spanyol harus absen pada tiga seri balapan.

Keputusan tidak diterima oleh pihak Marquez dan Honda yang langsung mengajukan banding.

Selasa (9/5/2023), hingga akhirnya Pengadilan Banding FIM menyatakan bahwa Steward keliru dalam mengubah keputusan tentang hukuman Marquez.

Baca Juga: MotoGP Prancis 2023 - Comeback, Marquez Langsung Dapat 'PR' Uji Sasis Baru

Marquez tadinya harus menjalani penalti saat seri balap kedua GP Argentina karena kecelakaan yang disebabkannya di GP Portugal.

Namun, absennya Marquez dari lomba di Negeri Tango karena cedera membuat Steward mengubah putusan menjadi "untuk penampilan berikutnya."

"Ketika saya menerima penalti itu, saya mendatangi steward di Portimao dan saya sepenuhnya setuju menerimanya karena itu adalah kesalahan besar," kata Marquez dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Tetapi, yang saya terima (hukuman) untuk GP Argentina. Tertulis di sana di atas kertas dan saya tandatangani," ucap Marquez.

"Saya bertanya kepada steward lagi apakah ini (penalti) untuk Argentina?’ Mereka menjawab ya. Saya menjalani operasi, lalu, entah mengapa, setelah dua hari, seseorang mengubah penalti. Saya tidak tahu siapa, tetapi itu bukan salah saya," tutur pembalap asal Spanyol itu.

"Percayalah, hukuman terburuk adalah berada di rumah selama tiga balapan. Sekarang, sepertinya (kata-kata penalti) diubah menjadi ‘balapan berikutnya yang akan Anda ikuti’, jika Anda tidak cedera." ujar Marquez.

Langkah yang diambil Marquez kemudian dinilai wajar oleh Bagnaia.

Juara bertahan itu mengatakan normal jika Marquez tidak akan mendapatkan sanksi penalti karena pengadil jelas melakukan sebuah kekeliruan.

"Mereka (pengurus FIM) melakukan kesalahan saat menulis apa yang mereka tulis (mengubah sanksi)," kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Motorsport Espana.

"Jadi saya pikir normal jika Marc (Márquez) tidak akan menjalani sanksi tersebut," ucap Bagnaia.

Baca Juga: MotoGP Prancis 2023 - Penalti Dibatalkan, Marquez: Aturan Baru Timbulkan Citra Buruk

Bagnaia justru merasa senang bahwa Marquez kembali balapan yang diharapkan bisa beradu kecepatan dengannya.

"Kami harus senang Marc kembali karena kami semua tahu potensinya dan dia tidak mengalami masa-masa yang mudah dalam beberapa tahun terakhir," ucap ujar Bagnaia.

"Mari kita lihat apakah dia (Marquez) bisa mendapatkan ruang untuk bernapas," ujar Bagnaia.

Bagnaia menyambut positif GP Prancis, di mana Ducati selalu menang dalam tiga tahun terakhir.

"Saya rasa ini akan menjadi Grand Prix yang bagus. Lagipula, Ducati telah menang tiga tahun berturut-turut di sini," kata Bagnaia.

"Tahun lalu saya cukup cepat, saya merasa nyaman dengan semuanya. Kita lihat saja tahun ini, seperti di Jerez," ujar Bagnaia.

"Ini adalah akhir pekan untuk bersikap tenang dan tetap tenang, karena kondisi di Le Mans sangat rumit. Sangat mudah untuk melakukan kesalahan," pungkasnya.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Usai Menang Banding, Marc Marquez Resmi Kembali di MotoGP Prancis


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X