Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Klan Nguyen Jadi Korban Lagi, Christian Adinata Sempurnakan Tunggal Putra Indonesia

By Agung Kurniawan - Minggu, 14 Mei 2023 | 15:48 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra, Christian Adinata, berusaha mengembalikan kok saat tampil dalam pertandingan Indonesia vs Singapura pada semifinal bulu tangkis beregu putra SEA Games 2023 di Badminton Hall Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja, 10 Mei 2023.
PBSI
Pebulu tangkis tunggal putra, Christian Adinata, berusaha mengembalikan kok saat tampil dalam pertandingan Indonesia vs Singapura pada semifinal bulu tangkis beregu putra SEA Games 2023 di Badminton Hall Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja, 10 Mei 2023.

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Christian Adinata melanjutkan langkahnya setelah melewati babak perempat final bulu tangkis perorangan SEA Games 2023 Kamboja.

Christian masih belum terbendung untuk melaju ke semifinal SEA Games 2023 ketika berhadapan dengan wakil Vietnam Nguyen Hai Dang, Minggu (14/5/2023).

Tampil di Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja, Christian menang dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-14 dalam tempo 40 menit.

Torehan unggulan kedua SEA Games 2023 tersebut menyempurnakan amunisi Indonesia untuk nomor tunggal putra.

Sebelumnya, Chico Aura Dwi Wardoyo sebagai unggulan pertama terlebih dulu melaju ke fase empat besar usai mengalahkan wakil Vietnam lainnya Le Duc Phat.

Pada babak semifinal, pebulu tangkis berdarah Papua itu akan menantang Lee Shun Yang dari Malaysia yang menduduki unggulan keempat.

Adapun kemenangan ini membuat Christian sebagai unggulan kedua SEA Games 2023  menantang wakil Malaysia lainnya Leong Jun Hao pada semifinal.

Jalannya pertandingan

Awal gim pertama pertandingan berjalan sengit di mana Christian dan Nguyen langsung saling berbagi angka.

Dominasi permainan langsung diambil alih Christian tatkala dia mampu mengamankan tiga poin beruntun.

Wakil Vietnam itu sempat memberikan perlawanan dengan memangkas margin point menjadi satu angka saja.

Kendati demikian, Christian langsung bangkit untuk merebut interval gim pertama dengan skor 11-5.

Selepas jeda, raihan angka Christian belum mampu disusul oleh Nguyen.

Wakil Indonesia itu justru semakin menjauh saat gempuran demi gempuran yang dia usahakan mampu membuahkan hasil.

Di sisi lain, perlawanan sempat ditunjukkan oleh Nguyen namun itu belum cukup menghempaskan Christian.

Alhasil, Christian merebut gim pertama dengan skor akhir 21-11.

Baca Juga: Sudirman Cup 2023 - China Blak-blakan Jadikan Ganda Putra Indonesia sebagai Kiblat

Gim kedua berjalan, tensi sempat panas tatkala kedua tunggal putra itu saling berbagi angka sebelum akhirnya Christian mendominasi permainan.

Lima poin beruntun didapat Christian guna meninggalkan Nguyen dalam perolehan angka.

Tanpa kesulitan berarti, Christian merebut interval gim kedua dengan skor telak 11-3.

Selepas jeda, perolehan angka Christian sempat tersendat karena Nguyen mulai memberikan perlawanan sengit.

Unggulan kedua tersebut harus rela kehilangan empat poin secara beruntun karena serangan-serangan Nguyen.

Secara perlahan, Christian mulai mampu keluar dari tekanan itu dan mendulang angka lagi untuk menjauh dari kejaran Nguyen.

Tanpa kesulitan, Christian merebut gim kedua dengan mengalahkan Nguyen 21-14.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Pram/Yere dan Rachel/Trias Kompak Sungkurkan Wakil Thailand


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Bwftournamentsoftware.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X