Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSSI Tegaskan Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Tergantung Target

By Wila Wildayanti - Sabtu, 27 Mei 2023 | 13:00 WIB
Perpanjangan kontrak pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tergantung dari targetnya di Piala Asia 2023 nanti
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Perpanjangan kontrak pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tergantung dari targetnya di Piala Asia 2023 nanti

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga menegaskan perpanjangan kontrak pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong itu tergantung pencapian target di Piala Asia 2023.

Nasib Shin Tae-yong memang masih menjadi pertanyaan besar bersama timnas Indonesia.

Hal ini karena pelatih asal Korea Selatan tersebut kontraknya bakal berakhir pada Desember 2023.

Akan tetapi, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memang sudah mencapai kesepakatan dengan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil Striker Bhayangkara FC ke Timnas Indonesia untuk Lawan Argentina

Mantan pelatih timnas Korea Selatan itu bakal menjadi juru taktik skuad Garuda hingga Piala Asia 2023 yang bakal bergulir di Qatar pada Januari 2024.

Namun, yang menjadi pertanyaan besar yakni terkait nasib Shin Tae-yong setelah menukangi timnas Indonesia di Piala Asia 2023 nanti.

Ditambah lagi pernyataan Shin tae-yong belum lama ini ke media Korea Selatan.

Pelatih berusia 52 tahun itu mengisyaratkan bakal hengkang.

Bahkan penampilannya bersama timnas Indonesia di Piala Asia 2023 akan menjadi pertandingan terakhirnya sebagai pelatih skuad Garuda.

Pernyataan itu pun ramai jadi perbincangan pecinta sepak bola Tanah Air karena banyak yang penasarn.

Menanggapi hal ini, Arya Sinulingga mengatakan bahwa sampai saat ini belum ada putusan apapun.

Sebab Shin Tae-yong pun dipasang target untuk tampil di Piala Asia 2023 nanti.

Baca Juga: Usai Argentina, Shin Tae-yong Tepuk Tangan ke Erick Thohir yang Ingin Datangkan Brasil

Untuk itu, Arya menegaskan bahwa kontrak Shin akan dievaluasi PSSI berdasarkan target yang diberikan.

“Ya ada dong target. Kan seperti kata Pak Erick, semua ditargetkan, pelatih-pelatihnya,” ujar Arya Sinulingga kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Jumat (26/5/2023).

Lebih lanjut, Arya mengatakan apabila Shin Tae-yong mampu memenuhi target tentu saja peluang untuk diperpanjang ada.

Namun, apabila tak bisa memenuhi target yang dibebankan pada timnas Indonesia tentu saja akan menjadi pertimbangan tersendiri.

Arya mengaku PSSI sepenuhnya akan objektif melihat hasil dari Piala Asia 2023 nantinya.

“Kalau tercapai target, terusin (kontraknya),” kata staf ahli Menteri BUMN tersebut.

“Kalau enggak tercapai target? Harus tercapai target, dan seperti kita bilang bahwa ketum kita ini kan punya jaringan luas. Cari pelatih kan enggak sudah bagi dia,” ucapnya.

Menurutnya dengan itu PSSI pun bakal melihat dan mengevaluasi kinerja Shin Tae-yong di Piala Asia 2023.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tinggalkan Timnas Indonesia Usai Piala Asia 2023, Ini Respon Erick Thohir

Dengan tegas Arya mengatakan apabila Shin Tae-yong bisa mencapai target tersebut tentu saja akan diperpanjang.

Untuk itu penentuannya tergantung bagaimana pencapaian target di Piala Asia 2023 nantinya.

Meski PSSI sendiri tidak membeberkan target apa yang dibebankan ke Shin Tae-yong.

“Tapi kita harus fair, makanya dikasih objektivitas, mereka dikasih target. Kalau targetnya tercapai ya terusin (kontraknya),” tutur Arya.

“Jangan enggak diterusin dong. Sudah tercapai kok enggak diterusin, harus diterusin kalau sudah tercapai,” ujarnya.

Baca Juga: Napoli Buka Lowongan Pelatih Baru, dari Antonio Conte sampai Mantan Musuh Shin Tae-yong

Sementara itu, Shin Tae-yong sendiri dipastikan akan menghadapi ujian berat pada tahun 2023 ini.

Pada Juni mendatang ia akan menukangi timnas Indonesia melawan Palestina dan Argentina pada laga FIFA Matchday ini.

Kemudian tahun ini juga Shin akan mulai memimpin timnas Indonesia tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Serta terakhir pada ajang Piala Asia 2023 yang direncanakan bergulir pada 12 Januari-10 Februari 2023.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X