Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jack Miller Sebut Perebutan Gelar Juara Dunia MotoGP 2023 seperti Tahun Lalu Menggunakan 'Steroid'

By Delia Mustikasari - Jumat, 2 Juni 2023 | 14:30 WIB
Pembalap Red Bull Racing, Jack Miller, tampil dalam seragam tim untuk MotoGP 2023.
MOTOGP.COM
Pembalap Red Bull Racing, Jack Miller, tampil dalam seragam tim untuk MotoGP 2023.

BOLASPORT.COM - Pembalap Red Bull KTM, Jack Miller, mengatakan bahwa  pertarungan perebutan gelar Juara Dunia MotoGP 2023 "seperti tahun lalu dengan steroid", setelah awal musim yang sibuk.

Dengan tambahan balapan sprint pada 2023, setelah lima seri sudah ada 10 balapan yang diselesaikan, dengan tiga pebalap berbeda memenangkan balapan sprint dan utama.

Menuju MotoGP Italia pada 11 Juni di Sirkuit Mugello, keunggulan poin Francesco Bagnaia (Ducati) atas Marco Bezzecchi (Mooney VR46) hanya tinggal satu poin karena juara bertahan telah menderita tiga kali tidak finis dalam lima balapan Grand Prix (GP) pertama.

Sebagai tambahan, Bagnaia menggunakan Ducati spek terbaru.

Sementara itu, Bezzecchi menggunakan motor spek 2022 yang dijalankan VR46. Empat dari enam pembalap teratas di klasemen sementara berasal dari tim satelit.

"Kami sudah menjalani lima balapan sekarang, kami telah melihat semuanya setelah MotoGP Prancis," kata Miller dilansir BolaSport.com dari Motorsport.

"Saya pikir kejuaraan ini akan berlanjut seperti ini untuk tahun ini. Tahun ini seperti tahun lalu menggunakan steroid lagi."

"Ada begitu banyak motor [yang cepat], semua orang sangat kompetitif. Kami melihat orang-orang satu minggu berjuang dan minggu depan mereka menjauh dari semua orang," ujar Miller.

"Jadi, ini sulit untuk diukur dan sejujurnya sulit untuk dipahami. Jelas Pecco-sapaan akrab Francesco Bagnaia adalah salah satunya. Dia esaing Anda yang sebenarnya."

Awal musim yang kacau telah menyebabkan beberapa kritik dari pembalap atas tingkat agresivitas yang tampak bagian awal balapan 2023.

Hal ini disebabkan oleh kesulitan yang dihadapi para pembalap dalam menyalip motor MotoGP modern, sementara Miller mengakui bahwa semua orang memiliki tekanan yang tinggi pada mereka untuk tampil mengingat seberapa dekat jarak antar pembalap.

Baca Juga: 2 Pebulu Tangkis China Susul Chen Long Pensiun, Salah Satunya Juara Olimpiade

"Kejuaraan ini seperti ujung pisau. Semua orang sangat bagus, semua motor sangat kompetitif. Jika pembalap tidak merasa 98 persen, ini hari yang buruk, sungguh terasa seperti itu," aku Miller.

"Saya tidak bisa menjelaskannya. Kejuaraan ini dalam kondisi bagus, ada beberapa balapan hebat," ujar Miller.

"Oke, ada lebih banyak kontak. Tetpi, itu semua adalah bagian dari balapan. Setiap orang memiliki tekanan yang sangat tinggi. Ada begitu banyak yang harus diambil dan hilang. Sangat menyenangkan menjadi bagian darinya."

Komentar tersebut muncul setelah Bagnaia menyatakan bahwa dia merasa satu-satunya cara untuk menenangkan diri pada MotoGP adalah dengan memperlebar jarak yang dulu ada antara pembalap pabrikan dan motor satelit.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2023 setelah MotoGP Prancis 2023.

Pos-Pembalap-Tim-Poin

1 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo Team (GP23) 4 94 poin

2 Marco Bezzecchi Mooney VR46 Racing Team (GP22) 2 93 poin

3 Brad BinderRed Bull KTM Factory Racing (RC16) 2 81 poin

4 Jorge Martin Prima Pramac Racing (GP23) 1 80 poin

5 Johann Zarco Prima Pramac Racing (GP23) 66 poin

6 Luca Marini Mooney VR46 Racing Team (GP22) 54 poin

7 Maverick Vinales Aprilia Racing (RS-GP23) 49 poin

8 Jack MillerRed Bull KTM Factory Racing (RC16) 49 poin

9 Fabio Quartararo Monster Energy Yamaha MotoGP (YZR-M1) 49 poin

10 Alex Rins LCR Honda CASTROL (RC213V) 1 47 poin

11 Aleix Espargaro Aprilia Racing (RS-GP23) 42 poin

12 Alex Marquez Gresini Racing MotoGP (GP22) 41 poin

13 Franco Morbidelli Monster Energy Yamaha MotoGP (YZR-M1) 40 poin

14 Augusto Fernandez GASGAS Factory Racing Tech3 (RC16) 30 poin

15 Fabio di Giannantonio Gresini Racing MotoGP (GP22) 25 poin

16 Miguel Oliveira CryptoDATA RNF MotoGP Team (RS-GP22) 21 poin

17 Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU (RC213V) 21 poin

18 Dani Pedrosa Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 13 poin

19 Marc Marquez Repsol Honda Team (RC213V) 12 poin

20 Joan Mir Repsol Honda Team (RC213V) 5 poin

21 Michele Pirro Ducati Lenovo (GP23) 5 poin

22 Danilo Petrucci Ducati Lenovo Team (GP23) 5 poin

23 Jonas Folger GASGAS Factory Racing Tech3 (RC16) 4 poin

24 Raul Fernandez CryptoDATA RNF MotoGP Team (RS-GP22) 3 poin

25 Stefan Bradl Team HRC (RC213V) 2 poin

26 Pol Espargaro GASGAS Factory Racing Tech3 (RC16) 0 poin

27 Enea Bastianini Ducati Lenovo Team (GP23) 0 poin

28 Iker Lecuona Repsol Honda Team (RC213V) 0 poin

Baca Juga: Harapan Fahri Septian soal Jadwal SKV Montana dan Timnas Indonesia yang Berbenturan 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X