Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Media Vietnam Sebut Skuad Timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022 Kuat, Soroti 7 Pemain dari Ramadhan Sananta hingga Egy Maulana Vikri

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 16 September 2023 | 20:45 WIB
Andy Setyo (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan,  Jumat (15/9/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Andy Setyo (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jumat (15/9/2023).

BOLASPORT.COM - Media Vietnam Soha, menilai skuad timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022 kuat.

Dalam judulnya, Soha memberikan pernyataan, "Thailand dan Indonesia mengirimkan skuad kuat ke Asian Games 19."

Lebih lanjut, media tersebut menyoroti beberapa pemain yang masuk timnas U-24 Indonesia.

"Indonesia memiliki banyak pemain yang baru saja kalah dari Vietnam U-23 di final Piala AFF U-23 seperti Ramadhan Sananta, Alfeandra Dewangga, Ernando Ari dan ditambah banyak wajah yang sudah berpengalaman bermain di timnas Indonesia seperti Egy Maulana, Rachmat Irianto, Rizky Rihdo, dan Andy Setyo," tulis Soha.

Terkait pemanggilan pemain, pelatih timnas U-24 Indonesia Indra Sjafri menjelaskan bahwa itu adalah hasil komunikasi dengan klub.

"Kami telah melakukan pembicaraan dengan pelatih klub-klub di Indonesia. Negosiasi itu juga berjalan baik dan kita membawa 22 pemain," kata Indra Sjafri, dilansir dari laman PSSI.

Baca Juga: Tinggalkan Asnawi di Korea Selatan, Momok Timnas Indonesia Pulang Kampung ke Vietnam

"Kami menyadari Asian Games bukan agenda FIFA.

"Itu sebabnya kami mengambil langkah terbaik berdiskusi dengan pelatih-pelatih klub untuk mencari win win solution," ujarnya.

Cabang olahraga sepak bola Asian Games 2022 akan digelar di China pada 19 September hingga 7 Oktober 2023.

Timnas U-24 Indonesia berada di Grup F bersama Korea Utara, Kirgizstan, dan Taiwan.

Tim besutan Indra Sjafri itu akan melawan Kirgizstan pada 19 September 2023.

Setelah itu laga kedua akan melawan Taiwan pada 21 September 2023.

Terakhir timnas U-24 Indonesia melawan Korea Utara pada 24 September 2023.

Dua tim teratas dari Grup A hingga F dan empat runner-up terbaik akan lolos ke babak 16 besar.

Daftar 22 pemain Indonesia di Asian Games 2022:

1. Daffa Fasya - Borneo FC

2. Ernando Ari - Persebaya Surabaya

3. Adi Satrio - PSIS Semarang

4. Andy Setyo - Persikabo 1973

5. Rizky Ridho - Persija Jakarta

6. Kadek Arel - Bali United

7. M. Haykal - PSIS Semarang

8. Dony Tri - Persija Jakarta

9. Bagas Kaffa - Barito Putera

10. Robi Darwis - Persib Bandung

11. Alfeandra Dewangga - PSIS Semarang

12. Rachmat Irianto - Persib Bandung

13. Ananda Raehan - PSM Makassar

14. Beckham Putra - Persib Bandung

15. S. Abimanyu - Persija Jakarta

16. M. Taufany - Borneo FC

17. George Brown - Persebaya Surabaya

18. Hugo Samir - Borneo FC

19. Ramai Rumakiek - Persipura Jayapura

20. Egy Mulana - Dewa United

21. Ramadhan Sananta - Persis Solo

22. Titan Agung - Bhayangkara FC

 


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X