Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Kualifikasi EURO 2024 - Hancurkan Italia, Inggris Kunci 1 Tiket ke Jerman

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 18 Oktober 2023 | 03:43 WIB
Penyerang timnas Inggris, Marcus Rashford, mencetak gol ke gawang timnas Italia dalam lanjutan Kualifikasi EURO 2024 di Stadion Wembley, Selasa (17/10/2023) waktu setempat.
GLYN KIRK
Penyerang timnas Inggris, Marcus Rashford, mencetak gol ke gawang timnas Italia dalam lanjutan Kualifikasi EURO 2024 di Stadion Wembley, Selasa (17/10/2023) waktu setempat.

BOLASPORT.COM - Timnas Inggris berhasil lolos ke EURO 2024 setelah menumbangkan timnas Italia dengan skor meyakinkan 3-1.

Timnas Inggris dan Italia saling bertemu dalam matchday 8 Kualifikasi EURO 2024 yang digelar di Stadion Wembley pada Selasa (17/10/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Dalam pertandingan kali ini, kedua tim menurunkan skuad terbaik mereka untuk meraih tiga poin penting.

Berstatus sebagai tuan rumah, timnas Inggris sukses mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 51 persen.

Selain itu, The Three Lions juga mampu melepaskan sembilan tembakan dengan enam di antaranya mengarah tepat ke gawang timnas Italia.

Namun, Gli Azzurri juga mampu menciptakan peluang dan melepaskan 15 tembakan dengan empat di antaranya mengarah tepat ke gawang timnas Inggris.

Hasilnya, timnas Inggris berhasil lolos ke putaran final EURO 2024 setelah menumbangkan timnas Italia.

Baca Juga: Kalau Inggris Tak Lolos Euro 2024, Satu Pemain Bakal Kurung Diri di Rumah

Jalannya Pertandingan

Bertindak sebagai tuan rumah, timnas Inggris sudah mendominasi jalannya pertandingan sejak babak pertama baru saja dimulai.

Bahkan, tim asuhan Gareth Southgate tersebut beberapa kali melancarkan serangan yang mampu mengancam gawang timnas Italia.

Namun, bukannya mencetak gol, gawang timnas inggris malah kebobolan lebih dulu pada menit ke-15.

Gawang Jordan Pickford bahkan sudah kebobolan saat timnas Italia baru mendapatkan satu peluang pada babak pertama.

Gol pertama Gli Azzurri tersebut dicetak oleh penyerang tengah mereka, Gianluca Scamacca.

Menerima umpan silang dari Giovanni Di Lorenzo, Scamacca hanya perlu melakukan tap in dengan kaki kanan untuk mengoyak jala gawang tuan rumah.

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Lupakan Final Piala Eropa 2020, Gareth Southgate Sebut Timnas Inggris Sudah Banyak Berubah

Dengan gol eks penyerang West Ham United itu, timnas Italia berhasil unggul 1-0 atas timnas Inggris.

Tiga belas menit setelah mencetak gol, petaka justru datang kepada anak-anak asuh Luciano Spalletti.

Wasit Clement Turpin menunjuk titik putih dan memberikan hadiah penalti kepada timnas Inggris.

Hadiah penalti diberikan setelah Giovanni Di Lorenzo melakukan tekel terhadap Jude Bellingham di dalam kotak terlarang.

Kapten The Three Lions, Harry Kane, maju sebagai eksekutor dan mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Lesakan, yang mengarah ke sisi kiri gawang Italia, tidak mampu dibaca dengan baik oleh Gianluigi Donnarumma.

Skor pun berubah menjadi sama kuat 1-1 untuk kedua tim.

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Dadah Italia, Timnas Inggris dan Penyingkir Indonesia di Piala Dunia Bisa Lolos Malam Ini

Kedua negara terus saling menyerang di sisa waktu babak pertama.

Akan tetapi, tidak ada satu pun gol yang tercipta lagi hingga akhir paruh pertama berakhir dengan skor imbang 1-1.

Di babak kedua, timnas Inggris terus menekan lini belakang timnas Italia untuk membalikkan kedudukan.

Hasilnya, Marcus Rashford berhasil membuat Inggris comeback atas Italia berkat golnya pada menit ke-57.

Berawal dari skema serangan balik cepat, Jude Bellingham mengirimkan umpan terobos kepada Marcus Rashford.

Rashford kemudian melakukan sedikit aksi individu dengan mengecoh Giovanni Di Lorenzo dan Destiny Udogie sebelum melepaskan tendangan kaki kanan keras ke gawang Donnarumma.

Lesakan winger andalan Manchester United itu pun sukses bersarang di jala gawang Italia dan membuat Inggris unggul 2-1.

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Timnas Portugal Tampil Menggila Kontra Bosnia, Roberto Martinez Puji Cristiano Ronaldo dkk

Timnas Inggris tidak berhenti mencetak gol dan sukses menambah keunggulan mereka pada menit ke-77.

Kali ini, Harry Kane berhasil memanfaatkan kesalahan antisipasi Alessandro Bastoni di lini belakang timnas Italia.

Kane pun mampu memanfaatkan kesalahan tersebut dan menyudahinya dengan lesakan kaki kanan saat berhadapan satu lawan satu dengan Gianluigi Donnarumma.

Di sisa waktu yang ada, timnas Italia terus berusaha mengejar ketertinggalan dengan menekan lini belakang timnas Inggris.

Akan tetapi, tim asuhan Luciano Spalletti itu gagal memanfaatkan peluang yang ada dengan baik.

Alhasil, hingga wasit Clement Turpin meniup peluit panjang, skor 3-1 untuk kemenangan timnas Inggris tetap bertahan.

Dengan demikian, Inggris berhak lolos ke EURO 2024 dengan raihan 16 poin dari enam pertandingan di Grup C.

Adapun Italia masih harus berjuang untuk bisa lolos ke putaran final EURO 2024 dengan catatan harus memenangkan dua laga tersisa.

Inggris 3-1 Italia (Harry Kane 32'-pen, 77', Marcus Rashford 57'; Gianluca Scamacca 15')

Berikut susunan pemain Inggris vs Italia yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:

Inggris (4-2-3-1): 1-Jordan Pickford; 2-Kyle Walker, 5-John Stones (12-Marc Guehi 63'), 6-Harry Maguire, 3-Kieran Trippier; 8-Kalvin Phillips (14-Jordan Henderson 70'), 4-Declan Rice; 11-Marcus Rashford, 10-Jude Bellingham (20-Jack Grealish 85'), 7-Phil Foden; 9-Harry Kane

Pelatih: Gareth Southgate

Italia (4-3-3): 1-Gianluigi Donnarumma; 2-Giovanni Di Lorenzo, 19-Giorgio Scalvini, 15-Francesco Acerbi (23-Alessandro Bastoni 63'), 6-Destiny Udogie (3-Federico Dimarco 63'); 17-Davide Frattesi, 16-Bryan Cristane, 18-Nicolo Barella; 11-Domenico Berardi (10-Giacomo Raspadori 78'), 9-Gianluca Scamacca (7-Moise Kean 63'), 22-Stephan El Shaarawy (20-Riccardo Orsolini 87')

Pelatih: Luciano Spalletti

Wasit: Clement Turpin (Prancis)


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : UEFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X