Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Lengkap Uji Coba Timnas U-17 Indonesia selama di Jerman, Empat Kali Kalah dan Pemain Keturunan Jadi Pembeda

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 21 Oktober 2023 | 13:45 WIB
Pemain keturunan Amar Rayhan Brkic mengaku merasa emosional seusai cetak gol perdana bersama timnas U-17 Indonesia.
Dokumentasi PSSI
Pemain keturunan Amar Rayhan Brkic mengaku merasa emosional seusai cetak gol perdana bersama timnas U-17 Indonesia.

BOLASPORT.COM - Timnas U-17 Indonesia sudah selesai melaksanakan agenda training camp (TC) di Jerman sebagai persiapan jelang Piala Dunia U-17 2023.

Mereka sebelumnya menggelar TC sejak 18 September hingga 23 Oktober.

Tidak hanya berlatih, anak asuh Bima Sakti ini juga menjalani beberapa laga uji coba.

Dilansir BolaSport.com dari laman PSSI, ada tujuh laga uji coba yang digelar selama di sana.

Selama di Jerman, mereka sukses meraih dua kemenangan, empat kekalahan dan satu laga berakhir imbang.

Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Telan Kekalahan Lagi sebelum Pulang ke Tanah Air

Baru tiba di Jerman, skuad Garuda Asia harus menerima kekalahan pada laga uji coba perdana melawan TSV Meerbusch, Rabu (27/9/2023).

Proses adaptasi yang masih belum maksimal jadi sinyal bahwa mereka masih membutuhkan waktu.

Terbukti dua kemenangan berhasil dikunci oleh Arkhan Kaka dkk setelah laga tersebut.

Mereka mengalahkan SC Paderborn Youth (1-0) dan VPL Osnabruerck U-19 (2-1).

Dua kemenangan ini semakin manis karena tim lawan juga diperkuat oleh pemain U-19.

Laga ini sekaligus jadi uji mental pemain skuad Garuda Asia selama di Jerman.

Timnas U-17 Indonesia di Jerman
PSSI
Timnas U-17 Indonesia di Jerman

Beranjak ke laga selanjutnya, tiga kekalahan harus mereka terima saat bertarung dengan Eintracht Frankfurt (0-3), Mainz U-19 (0-3), dan Koln U-17 (2-3).

Tiga gol jadi sinyal bahwa skuad Garuda Asia masih harus mempersiapkan fisik dan mental dengan baik.

Namun, dengan adanya pemain keturunan bisa membuat perbedaan selama di lapangan.

Amar Rayhan dan Chow Yun sukses memberikan kontribusi gol di laga ini.

Selain itu, pemain jebolan klub Brasil Sao Paulo Welber Jardim juga membuat solid lini belakang.

Baca Juga: Pemain Keturunan Kebumen-Jerman Amar Rayhan Brkic Tidak Sabar Bela Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Setelah agenda ini, semua pemain dan staf akan terbang ke Indonesia pada 23 Oktober mendatang.

Mereka akan melakukan persiapan terakhir jelang Piala Dunia U-17 2023 mendatang.

Ajang tersebut akan digelar mulai 10 November hingga 2 Desember mendatang.

Skuad Garuda Asia masuk dalam Grup A bersama Maroko, Ekuador, dan Panama.

Baca Juga: Alasan Pelatih Maroko Waspadai Penuh Timnas U-17 Indonesia

Hasil lengkap uji coba timnas U-17 Indonesia selama di Jerman:

Rabu (27/9), timnas U-17 vs TSV Meerbusch U-17 0-1 KALAH

Senin (2/10), timnas U-17 Indonesia vs SC Paderborn Youth (U-17 dan U-19), 1-0. (Nabil Asyura 3') MENANG

Kamis (5/10), timnas U-17 Indonesia vs VPL Osnabruerck U-19 2-1, (Ji Da Bin 42'), 80' Muhammad Aulia MENANG

Minggu (8/10), Timnas U-17 Indonesia Vs Eintracht Frankfurt U-19, 0-3 KALAH

Sabtu (14/10), timnas U-17 Indonesia VS Mainz U-19, 0-3 KALAH

Selasa (17/10), timnas U-17 Indonesia vs SV Meppen U-17, 1-1, (Amar Rayhan 90') IMBANG

Jumat (20/10), timnas U-17 Indonesia vs Koln U-17 2-3 (Arkhan Kaka 30', Chow Yun 61') (P) KALAH


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X