Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFC - Bali United Dapatkan Masalah Jelang Duel Lawan Central Coast Mariners

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 24 Oktober 2023 | 20:00 WIB
Suasana pertandingan Bali United vs Terengganu FC dalam laga kedua Piala AFC 2023/2024, di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Rabu (4/10/2023).
Dok. Bali United
Suasana pertandingan Bali United vs Terengganu FC dalam laga kedua Piala AFC 2023/2024, di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Rabu (4/10/2023).

BOLASPORT.COM - Bali United akan bertanding melawan wakil Australia Central Coast Mariners pada lanjutan babak penyisihan Grup C Piala AFC 2023/2024.

Kedua tim akan berduel di Industree Group Stadium, Kamis (26/10).

Namun, Bali United mendapatkan masalah yang krusial jelang laga ini.

Padatnya jadwal skuad Serdadu Tridatu di Liga 1 membuat mereka memiliki persiapan yang mepet jelang laga ini.

Mereka baru saja bertarung pada laga pekan ke-16 melawan Persebaya Surabaya tanggal 20 Oktober lalu.

Baca Juga: Nyaman Berduet dengan Pemain Timnas Thailand, Bek Asuhan Shin Tae-yong Juga Pede Bertandem dengan Mantan Striker di Bali United

Stefano Cugurra menjelaskan bahwa persiapan Bali United cukup mepet.

Apalagi, mereka baru saja menjalani laga sengit di Liga 1 musim ini.

Waktu yang ada hanya dimaksimalkan untuk recovery pemain dan mematangkan taktik.

"Kami tidak memiliki banyak waktu buat persiapan mengingat jadwal kompetisi yang padat."

"Program utama kami tentu pada recovery."

'Tetapi kami juga sudah menyiapkan latihan taktikal jelang laga menghadapi tim Australia di AFC Cup musim ini," kata Stefano Cugurra dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Momen Haru Bali United Ketika Coach Teco Ikut Berdiri Kumandangkan Anthem Kebanggaan Serdadu Tridatu

Bertandang ke Australia, tim Serdadu Tridatu membawa 23 pemain.

Pelatih yang biasa disapa Teco ini menilai bahwa mereka optimis membawa pulang satu poin di laga ini.

Tambahan poin tersebut jadi modal penting untuk bersaing di Grup G.

“Kami bawa 23 pemain ke Australia dan punya waktu istirahat di sana."

"Kami sudah pasang target minimal bisa bawa 1 poin dari markas mereka,” pungkasnya.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal PSM dan Bali United di Piala AFC 2023

Bali United sendiri sebenarnya tampil cukup apik.

Mereka sukses mengalahkan Stallion Laguna FC  dengan skor telak 5-2.

Selanjutnya, laga berakhir imbang saat berhadapan dengan Terengganu FC.

Dengan memiliki empat poin mereka saat ini berada di puncak klasemen.

Kans melaju ke babak selanjutnya akan semakin lebar saat mereka sukses membawa pulang poin dari Australia.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Baliutd.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X