Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Resmi Jadi WNI, Justin Hubner Berencana Ingin Bertemu Shin Tae-yong

By Abdul Rohman - Rabu, 6 Desember 2023 | 18:30 WIB
Pemain naturalisasi timnas Indonesia, Justin Hubner, sedang berfoto di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta, Rabu (6/12/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain naturalisasi timnas Indonesia, Justin Hubner, sedang berfoto di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta, Rabu (6/12/2023).

BOLASPORT.COM - Pemain keturunan, Justin Hubner, kini sudah resmi menyandang status sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

Justin Hubner diambil sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Rabu (6/12/2023).

Diakui Justin Hubner, sejauh ini dia belum berkomunikasi dengan pelatih Shin Tae-yong.

Justin Hubner terakhir kali bertemu dengan Shin Tae-yong saat timnas U-20 Indonesia menggelar pemusatan latihan (TC) di Spanyol pada Maret 2023.

Kala itu, timnas U-20 Indonesia tengah dipersiapkan menatap Piala Dunia U-20 2023

Akan tetapi, apa yang dijalani skuad Garuda Muda terkesan sia-sia usai FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Akibatnya, timnas U-20 Indonesia batal berlaga di Piala Dunia U-20 2023.

"Belum (berbicara lagi dengan Shin Tae-yong)," kata pemain kelahiran Belanda tersebut.

Baca Juga: Saat Skuad Bhayangkara FC Berpindah ke Parepare, Radja Nainggolan Malah Terpantau di Bandara Makassar, Belum Main Mau Pulang?

"Tapi saya rasa saya berbicara dengan salah satu asisten."

"Jadi ya, saya akan segera menemui mereka," sambung Hubner di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil DKI Jakarta, Rabu (6/12/2023).

Sebelumnya, Hubner, sempat mengurungkan niatnya untuk melanjutkan proses naturalisasi.

Padahal kala itu, naturalisasi dari Hubner sudah memasuki tahap akhir.

Bahkan, saat proses naturalisasi tengah diurus, Hubner justru memenuhi panggilan timnas U-20 Belanda.

Saat ini, pemain Wolverhampton Wanderers itu sudah tidak sabar memberikan kontribusi untuk timnas Indonesia.

Terdekat, timnas Indonesia akan tampil di Piala Asia 2023 Qatar yang pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.

Di Piala Asia 2023, timnas Indonesia menempati Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.

Baca Juga: Justin Hubner Bertekad Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia membuka laga Grup D melawan Irak, Senin (15/1/2024).

Dilanjutkan berjumpa Vietnam, Jumat (19/1/2024) dan Jepang, Rabu (24/1/2024).

"Dan ya, saya punya waktu sekarang," ujar pemain berpostur 185 cm tersebut.

"Dan saya merasa sangat baik sekarang."

"Dan saya merasa siap membela tim nasional," kata Hubner.

Bagi Hubner, ada beberapa faktor yang membuatnya memilih Indonesia daripada Belanda.

"Saya merasa Indonesia punya suporter yang lebih besar dari Belanda," ucap Hubner.

"Saya berpikir kami punya generasi yang bagus."

"Dan bisa mencapai banyak hal dengan generasi ini," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X