Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kejuaraan Beregu Asia 2024 - Ganda Putra Reuni Bawa Malaysia Selangkah Lagi Pertahankan Gelar, Tantang China yang Bungkam Korsel

By Delia Mustikasari - Sabtu, 17 Februari 2024 | 20:49 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Nur Izzudin dan Goh Sze Fei, saat sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pasangan ganda putra Malaysia, Nur Izzudin dan Goh Sze Fei, saat sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022.

BOLASPORT.COM - Tim bulu tangkis putra Malaysia selangkah lagi mempertahankan gelar setelah melaju ke babak final Kejuaraan Beregu Asia 2024.

Bertanding di Setia City Convention Center, Selangor, Malaysia, Sabtu (17/2/2024), Malaysia mengalahkan Jepang, dengan skor 3-1.

Tunggal putra, Lee Zii Jia menjadi penyumbang poin pertama tim Negeri Jiran setelah memenangi laga atas Kenta Nishimoto dalam dua gim langsung.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik (ganda putra) membuat Malaysia unggul 2-0 setelah menundukkan kapten tim Jepang, Akira Koga, yang berpasangan dengan Taichi Sato melalui rubber game.

Laga sengit sepanjang 88 menit membuat Jepang menerbitkan asa ke final setelah tunggal putra, Koki Watanabe menang atas Leong Jun Hao.

Namun, ganda putra Malaysia yang kembali reuni memastikan kemenangan tim tuan rumah.

Goh Sze Fei/Nur Izzuddin menang atas Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura dalam laga berdurasi 54 menit.

Setelah diduetkan kembali dan sempat bersinar di turnamen level lebih rendah pada tahun lalu, pada awal tahun ini mereka justru melempem saat beraksi di level turnamen lebih tinggi.

Terbukti dari hasil lima kekalahan awal mereka pada turnamen BWF World Tour, termasuk Malaysia Open, India Open dan Indonesia Masters 2024.

Baca Juga: PBSI Tak Janjikan Bulu Tangkis Dapat Emas, FPTI Incar 2 Emas pada Olimpiade Paris 2024

Kekalahan Goh/Nur pada Indonesia Masters 2024 terbilang paling huruk karena mereka kalah dari pasangan underdog Pharanyu Kaosamaang/Worrapol Thingsanga (Thailand) dengan skor 21-14, 14-21, 18-21.

Untuk itu, pada Kejuaraan Beregu Asia 2024, mereka sangat diberi wanti-wanti untuk tampil bagus. Ada ultimatum dari pelatih ganda putra Malaysia, Tan Bin Shen agar performa mereka segera membaik mumpun bertanding di rumah sendiri.

Goh/Nur pernah berada di titik puncak karier mereka saat sempat dipoles oleh Flandy Limpele.

Saat itu, mereka menjadi salah satu ganda putra yang gesit dan berpola agresif dengan pertahanan kuat. Gelar juara di German Open 2022 dan runner-up Swiss Open 2022 telah menunjukkan konsistensi mereka.

Sayangnya setelah kebetulan ditinggalkan oleh Flandy, performa mereka menurun drastis hingga sempat memutuskan pisah dan akhirnya rujuk lagi.

Malaysia sendiri tidak ingin terlalu muluk, dan berharap targetnya bisa sampai ke semifinal meski mereka berstatus juara bertahan.

Pada Kejuaraan Beregu Asia 2022, Malaysia mengalahkan Indonesia 3-0 pada partai final.

Malaysia selanjutnya akan ditantang China pada partai puncak. China memastikan diri ke final setelah menghentikan langkah Korea Selatan, 3-2.

Pertandingan antara China dan Korea Selatan berlangsung lebih sengit karena kedua negara bertarung hingga partai terakhir.

Weng Hong Yang menjadi pembuka jalan tim Negeri Tirai Bambu setelah mengandaskan Cho Geon-yeop dalam rubber game selama 74 menit.

Ganda putra Juara Dunia 2023, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae membuat Korea Selatan menyamakan kedudukan dengan China 1-1 setelah menundukkan Chen Bo Yang/Liu Yi.

Korsel tertinggal lagi 1-2 setelah Jeong Min-seon kalah dari Lu Guang Zu, dua gim langsung.

Pasangan kombinasi Korsel, Ki Dong-ju/Kim Won-ho membuat kondisi kembali imbang setelah mereka mengalahkan pasangan racikan baru China, Ren Xiang Yu/Xia Hao Nan.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2024 - PBSI Sebut Kegagalan Tim Indonesia karena Pemain Bukan Prioritas Olimpiade, termasuk Leo/Daniel

Lei Lan Xi yang pada perempat final mengundukkan Alwi Farhan menjadi penentu tim China ke final.

Laga final putra Kejuaraan Beregu Asia 2024 akan digelar pada Minggu (18/2/2024), mulai pukul 15.00 WIB.

Berikut hasil lengkap semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2024.

Malaysia vs Jepang (3-1)

MS1 : Lee Zii Jia vs Kenta Nishimoto, 21-18, 21-15 (1-0)

MD1 : Aaron Chia/Soh Wooi Yik vs akira Koga/Taichi Saito, 15-21, 21-17, 21-10 (2-0)

MS2 : Leong Jun Hao vs Koki Watanabe, 21-19, 12-21, 19-21 (2-1)

MD2 : Goh Sze Fei/Nur Izzuddin vs Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura, 21-15, 21-19

MS3 : Eogene Ewe vs Kento Momota (tidak dimainkan)

China vs Korea Selatan

MS1 : Weng Hong Yang vs Cho Geon-yeop, 21-11, 16-21, 21-15 (1-0)

MD1 : Chen Bo Yang/Liu Yi vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, 20-22, 5-21 (1-1)

MS2 : Lu Guang Zu vs Jeong Min-seon, 21-15, 21-19 (2-1)

MD2 : Ren Xiang Yu/Xia Hao Nan vs Ki Dong-ju/Kim Won-ho, 21-17, 17-21, 13-21 (2-2)

MS3 : Lei Lan Xi vs Woo Seung-hoon, 21-11, 21-10 (3-2)


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X