Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Inter Milan dan Juventus Beda Level, I Nerazzurri Ibarat Timnas Brasil

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 20 Februari 2024 | 18:15 WIB
Para pemain Inter Milan merayakan gol mereka ke gawang Juventus pada duel Liga Italia di San Siro (4/2/2024).
ISABELLA BONOTTO/AFP
Para pemain Inter Milan merayakan gol mereka ke gawang Juventus pada duel Liga Italia di San Siro (4/2/2024).

BOLASPORT.COM - Inter Milan dan Juventus dinilai berbeda level satu sama lain. I Nerazzurri dianggap ibarat seperti Timnas Brasil.

Inter Milan dan Juventus adalah dua rival sengit di Liga Italia dalam beberapa dekade terakhir.

Baik Inter Milan dan Juventus sama-sama berambisi menjadi yang terbaik di kompetisi teratas Negeri Piza.

Belakangan Inter justru berada di atas Juventus meski masih kalah dari jumlah perolehan scudetto.

I Bianconeri tercatat kali terakhir menjadi juara Liga Italia pada musim 2019-2020.

Sejak saat itu mereka tidak mampu merengkuh gelar mayor domestik lagi.

Perebutan zona Liga Champions justru menjadi target yang dicapai oleh Juventus.

Baca Juga: Napoli Vs Barcelona - Momentum El Barca Akhiri Kutukan Babak 16 Besar

Berbeda dengan Inter yang kerap kali muncul sebagai penantang gelar domestik.

I Nerazzurri bahkan sukses merebut gelar Liga Italia pada musim 2020-2021 kala masih ditukangi Antonio Conte.

Meski itu menjadi musim terakhir mereka merasakan juara, musim 2023-2024 diyakini cerita manis itu bakal kembali berulang.

Bersama Simone Inzgahi, Inter mampu bertumbuh menjadi tim tangguh dan disegani baik dalam negeri maupun Eropa.

Lihat saja bagaimana musim ini mereka bermain setelah sempat kalah di final Liga Champions musim lalu.

Hingga pekan ke-24 Inter baru mencicipi satu kekalahan saja.

Mereka bahkan sudah mencetak 59 gol, paling banyak di antara kontestan lain di Liga Italia musim ini.

Baca Juga: Man City Terseret Rumor Mbappe, Guardiola Cuma Bisa Cengengesan

Reaksi Massimiliano Allegri dalam partai Inter Milan vs Juventus di San Siro (26/4/2023).
ISABELLA BONOTTO/AFP
Reaksi Massimiliano Allegri dalam partai Inter Milan vs Juventus di San Siro (26/4/2023).

Tidak hanya itu, sisi defensifnya begitu mengagumkan karena baru kebobolan 12 gol.

Berbeda dengan Juventus yang hanya mendulang 38 gol dari 25 pertandingan dan sudah kebobolan 17 gol.

Saat ini Inter tampil sebagai penguasa capolista dengan 63 poin, unggul 9 angka dari sang rival.

Juventus asuhan Massimiliano Allegri justru mengalami penurunan performa belakangan ini yang membuat mereka keteteran mengejar Inter.

Jurnalis Italia, Riccardo Trevisani, menyoroti kinerja dari Inter dan Juventus di bawah masing-masing pelatih.

Menurut Riccardo Trevisani, Inter dan Juventus berada pada level berbeda.

Dalam pandangannya, Juventus arahan Allegri bermain memprioritaskan hasil dan tidak terlalu peduli dengan gaya permainan.

Baca Juga: Guardiola Menyesal Body Shaming ke Pemain Man City sampai Bikin Hancur

Sebaliknya, Inter asuhan Inzaghi bermain dengan permainan yang mengalir dan tempo tinggi.

Trevisani bahkan berani membandingkan Inter-nya Inzaghi dengan Timnas Brasil, sementara Juventus milik Allegri tak ubahnya Timnas Kosta Rika.

"Sekarang kita melihat Inter sebagai sebuah raksasa," ucap Trevisani, dikutip BolaSport.com dari Sportmediaset.

"Namun, mereka adalah raksasa yang dibangun oleh kerja keras klub dan pelatih mereka."

"Sedangkan saat ini pelatih Juventus hanya membangun sedikit hal."

"Mereka adalah tim yang memainkan sepak bola buruk."

"Inzaghi dan Allegri tiba tiga tahun lalu di Inter dan Juve."

"Sekarang yang satu tampak seperti Brasil dalam hal gaya permainannya, yang lain seperti Kosta Rika," imbuhnya.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : sportmediaset.it, Sempreinter.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X