Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Asisten Shin Tae-yong Sebut Timnas U-23 Indonesia Jadi Contoh Sukses Program Peningkatan Mental

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 22 April 2024 | 22:00 WIB
Pemain timnas U-23 Indonesia Komang Teguh merayakan golnya ke gawang Australia di Piala Asia U-23 2024
PSSI
Pemain timnas U-23 Indonesia Komang Teguh merayakan golnya ke gawang Australia di Piala Asia U-23 2024

BOLASPORT.COM - Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Nova Arianto menjelaskan, saat ini mental pemain timnas sudah mulai berubah.

Salah satu contoh nyata terjadi pada Piala Asia U-23 2024.

Sempat kecewa berat saat kalah melawan Qatar, mereka mampu bangkit dan mencatatkan kemenangan dari Australia dan Yordania.

Tentunya hal ini tidak hanya soal taktik tapi bagaimana pola pikir pantang menyerah sukses ditanamkan oleh Shin Tae-yong.

Baca Juga: Apes, Justin Hubner 2 Kali Cetak Gol Bunuh Diri di Timnas Indonesia dalam Kurun Waktu 3 Bulan

Nova Arianto menjelaskan, proses yang dilewati pemain timnas untuk berada di tahap ini tidak mudah.

Apalagi, Shin Tae-yong selalu fokus pada latihan fisik sekaligus jadi ajang untuk menempa mental pemain.

Dia berharap hal ini bisa dipelajari oleh pemain timnas U-16 Indonesia.

"Semoga hasil kemarin yang dilakukan kakak-kakak kalian di timnas U-23 Indonesia bisa menjadi motivasi pemain timnas U-16 Indonesia."

"Dalam menjalani setiap latihan yang dilakukan," tulis Nova Arianto di laman Instagram pribadinya.

Baca Juga: Media Amerika Puji Timnas U-23 Indonesia: Olimpiade 2024 Bukan Hanya Mimpi, Garuda Muda Menari-nari di Piala Asia U-23 2024

Sosok yang bertugas sebagai pelatih timnas U-16 Indonesia ini menekankan bahwa pola pikir menjadi faktor krusial.

Meski menghadapi lawan berat di Piala Asia, pemain skuad Garuda Muda berani tampil habis-habisan untuk meraih kemenangan.

Dia berharap semua pemainnya bisa percaya diri dengan kemampuan yang mereka punya.

"Terbukti selama pemain mau merubah pikiran ternyata kita bisa."

"Pemain harus punya percaya diri yang kuat untuk mendapatkan hasil yang maksimal," lanjutnya.

Baca Juga: Bek Persik asal Filipina Siap Buat Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK

Nova memahami bahwa menjadi pemain timnas tidak akan mudah.

Mereka akan terus ditempa demi memberikan hasil terbaik un untuk membawa nama baik tanah air.

Namun, dengan semangat dan pantang menyerah hal tersebut bisa dilewati dengan baik.

Apalagi, dia pernah berada di fase menjadi pemain dan pelatih timnas.

"Pastinya berat dalam menjalani proses kalian."

"Tetapi jangan pernah menyerah."

"Karena kalian akan menjadi pemain-pemain masa depan sepak bola Indonesia," pungkasnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X