Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cile dan Amerika Serikat Gagal ke Piala Dunia 2018, Korban Konspirasi?

By Bagas Reza Murti - Minggu, 15 Oktober 2017 | 22:13 WIB
Timnas Amerika Serikat sebelum kick off melawan Trinidad Tobago dimulai pada Rabu (11/10/2017). AS harus menelan kekalahan 1-2 atas tim tuan rumah dan gagal lolos ke Piala Dunia 2018. (TWITTER.COM/USSOCCER)

Kedudukan 1-1 untuk kedua tim setelah sebelumnya James Rodriguez mencetak gol terlebih dahulu.

Beberapa menit kemudian, kapten Kolombia, Radamel Falcao, tertangkap kamera mengatakan sesuatu kepada beberapa pemain Peru.

Falcao tampak memberi tahu pemain Peru bahwa hasil imbang 1-1 sudah menguntungkan kedua negara untuk bisa lolos ke Piala Dunia.

Berikut cuplikannya.

Sementara di laga lain, timnas Cile mengerahkan berbagai cara untuk mencetak gol setelah tertinggal dua gol atas Brasil.

Sial, mereka malah kebobolan di menit akhir dan menjadikan Brasil unggul 3-0.

Padahal, jika mereka kalah 1-2, tiket play-off akan menjadi milik Cile yang akan melawan Selandia Baru untuk memperebutkan satu tiket Piala Dunia 2018.

Sementara bagi timnas Amerika Serikat, selain kalah dari Trinidad Tobago, pertandingan lain di zona CONCACAF juga seolah tak memihak mereka.

Laga Panama vs Kosta Rika menjadi sorotan utama. Bagaimana tidak, gol pertama Panama bahkan tidak bisa disebut sebagai sah karena tak melewati garis.

Saat scrimmage di depan gawang Kosta Rika, bola sentuhan Roman Torres yang sempat menyentuh Perez tampak belum melewati garis gawang karena berhasil dihalau Mataritta.