Media Asing Takjub dengan Comeback Ceres Negros atas Persija Jakarta

By Taufan Bara Mukti - Selasa, 23 April 2019 | 20:20 WIB
Pemain Ceres Negros FC merayakan kemenangannya melawan Persija Jakarta pada laga penyisihan Grup G AFC CUP di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (23/4/2019) dalam laga tersebut persija harus mengakui kekalahannya melawan Ceres dengan skor 2-3. (FERI SETIAWAN/WARTA KOTA)

BOLASPORT.COM - Media asing Inquirer menyoroti keberhasilan Ceres Negros comeback saat berhadapan dengan Persija Jakarta di partai keempat Piala AFC 2019.

Persija Jakarta bertindak sebagai tuan rumah pada matchday keempat Grup G Piala AFC 2019 melawan Ceres Negros, Selasa (23/4/2019).

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Persija mengalami kekalahan mengejutkan dari Ceres Negros.

Betapa tidak, Persija sempat unggul 2-0 lebih dulu hingga 60 menit jalannya pertandingan.

Baca Juga : Klasemen Grup G Piala AFC 2019, Kans Persija Jakarta Kian Tipis

Bermula dari gol Sandi Darman Sute pada menit ke-49, Persija menambah pundi-pundi gol melalui Bruno Matos pada menit ke-57.

Bruno Matos sempat mendapat peluang emas melalui situasi penalti pada menit ke-21, sayang sepakannya masih bisa diamankan kiper Ceres Negros, Rolland Mueller.

Terlalu nyaman dengan keunggulan 2-0, Persija lengah di akhir babak kedua.

Pada menit ke-70, Miguel Tanton memperkecil ketinggalan Ceres lewat eksekusi tendangan bebas dari sisi kiri pertahanan Persija.