US Open 2019 - Naomi Osaka Menganggap Dirinya Semakin Dewasa meski Tumbang

By Agustinus Rosario - Selasa, 3 September 2019 | 12:45 WIB
Petenis putri Jepang, Naomi Osaka (kanan), bersalaman dengan Cori Gauff (Amerika Serikat) pada babak ketiga US Open 2019 di USTA Billie Jean King National Tennis Center, Minggu (1/9/2019). (TWITTER US OPEN)

Baca Juga: Harapan CEO Petronas Yamaha SRT untuk Dua Ridernya pada Sisa Musim 2019

"Satu hal yang saya pelajari adalah bahwa sekalipun saya tidak bermain dalam kondisi terbaik, saya akan menghadapi lawan-lawan yang akan menampilkan permainan terbaik mereka," katanya lagi.

Ucapan Osaka ini tentu merujuk pada cedera lutut yang mengganggunya selama beberapa pekan terakhir.

Masalah yang sama juga telah memaksa Osaka untuk mengundurkan diri dari turnamen Cincinnati Masters yang digelar beberapa waktu yang lalu.

Hal lain yang juga mencolok adalah bahwa Osaka tampak lebih tenang dan dapat menerima kekalahannya di US Open 2019 dengan lapang dada.

"Saya mencoba untuk tidak terlalu serius memikirkan diri saya sendiri," kata Osaka membeberkan rahasia ketenangannya.

"Saya tahu, akan ada turnamen selanjutnya. Jadi, saya tidak mau marah terlalu lama."

"Tentu, jika saya mengingat lagi permainan saya tadi, saya bisa merasa sangat kecewa dan marah, tapi saya memilih untuk tidak melakukannya."

"Saya merasa bahwa diri saya saat ini lebih tenang dan lebih dewasa. Ini hanyalah sebuah pertandingan, tidak perlu memikirkannya berlama-lama," imbuh Osaka.

Petenis yang baru berusia 21 tahun ini memang sempat mendapat kritikan karena sifatnya yang temperamen.