MotoGP San Marino 2019 - Marquez dan Rossi Dipanggil Pengawas Balapan

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 15 September 2019 | 08:00 WIB
Valentino Rossi menunjukkan helm dengan tampilan spesial untuk seri balap MotoGP San Marino 2019 di Sirkuit Misano, 14 September 2019. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

BOLASPORT.COM - Marc Marquez dan Valentino Rossi akan menghadap pengawas balapan menyusul insiden yang melibatkan mereka pada sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2019.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2019 yang berlangsung di Sirkuit Misano, Sabtu (14/9/2019), diwarnai dengan insiden antara Marc Marquez dan Valentino Rossi.

Marquez yang membela tim Repsol Honda dan Rossi yang berseragam Monster Energy Yamaha MotoGP hampir bersenggolan sebanyak dua kali pada putaran terakhir sesi kualifikasi.

Baca Juga: Hampir Tabrakan dengan Marquez, Rossi Mengaku Manuvernya Wajar

Insiden ini bermula dari manuver Marquez terhadap Rossi di tikungan 11 yang kemudian dibalas nama pembalap terakhir di tikungan berikutnya.

Namun, saat sudah berada di depan Marquez, Rossi malah melambatkan laju motornya.

Alhasil, Marquez gagal mencatat waktu putaran yang lebih baik dari Maverick Vinales, sang peraih pole position.

Vinales yang merupakan rekan setim Rossi akan menempati posisi start terdepan setelah membuat catatan waktu lap 1 menit 32,265 detik.

Sementara itu, Marquez yang membukukan waktu putaran 0,477 detik lebih lambat dari Vinales bakal memulai balapan MotoGP San Marino 2019 dari urutan kelima.

Adapun Rossi menempati posisi start ketujuh setelah mencatat waktu lap 0,814 detik lebih lambat dari Vinales.

TWITTER.COM/OFFICIALMINIS
Cuplikan insiden yang terjadi antara Marc Marquez (kiri) dan Valentino Rossi saat kualifikasi MotoGP San Marino 2019 di Sirkuit Misano, 14 September 2019.

"Saya menyalip (Rossi) karena saya lebih cepat," ucap Marquez, dilansir dari Crash.

"Di satu tikungan, Rossi tiba dengan cepat, dia tidak dapat menghentikan motornya dan menghalangi saya. Saya hanya berpikir tidak menabraknya agar tidak terjatuh," ujar dia melanjutkan.

Baca Juga: VIDEO - Valentino Rossi dan Marc Marquez Hampir Senggolan pada Kualifikasi MotoGP San Marino 2019

Sementara itu, Rossi mengatakan manuvernya terhadap Marquez adalah hal wajar.

"Saya pikir dia akan melambat karena kesempatannya (untuk mencetak waktu lap cepat) sudah hilang," tutur Rossi, dilansir dari Paddock-GP.

"Saya masuk dengan cepat dan tidak dapat keluar dengan pas di tikungan itu," kata dia lagi.

Berdasarkan jadwal, balapan MotoGP San Marino 2019 akan berlangsung pada hari ini, Minggu (15/9/2019) mulai pukul 19.00 WIB.