Revolusi ala Juergen Klopp Usai Perpanjang Kontrak Baru di Liverpool

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 14 Desember 2019 | 03:50 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, resmi menandatangani kontrak baru berdurasi lima tahun. (TWITTER.COM/OMANREDS)

BOLASPORT.COM - Seusai menandatangani kontrak baru berdurasi 5 tahun, Juergen Klopp bakal memulai pergerakannya untuk membangun masa depan tim.

Liverpool resmi memperpanjang kontrak Juergen Klopp sebagai pelatih hingga 2024.

Pengumuman mengenai perpanjangan kontrak Juergen Klopp diumumkan pada Jumat (13/12/2019) waktu setempat.

Kontrak baru tersebut menjadi jawaban terkait isu soal pensiun Juergen Klopp seusai masa baktinya di Anfield berakhir pada 2022 mendatang.

Baca Juga: Krisis di Lini Pertahanan, Liverpool Kini Hanya Punya 2 Bek Tengah yang Fit

Kini, setelah menerima kontrak baru, Klopp berencana memasukkan lima pemain muda dari akademi klub ke dalam tim inti.

Peluang bagi para pemain muda untuk masuk dalam skuad inti The Reds bakal terjadi mulai musim 2019-2020.

Liverpool yang solid selama dua musim terakhir diprediksi tidak bakal banyak melakukan perubahan.

Meski demikian, Klopp bersedia untuk memberi kesempatan kepada pemain muda unjuk gigi bersama pemuncak klasemen sementara Liga Inggris tersebut.

Baca Juga: Mourinho Pede Bisa Bawa Tottenham Finis di Empat Besar Musim Ini

"Saat ini kami memiliki empat pemain fantastis yakni Rhian Brewster, Curtis Jones, Harvey Elliott dan Neco Williams, ditambah kami memiliki Caoimhin Kelleher sebagai penjaga gawang," kata Klopp dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub.

"Kelima pemain muda tersebut tidak akan punya masalah tampil di susunan pemain besok jika dibutuhkan.

"Tentu saja mereka punya waktu untuk berkembang.

"Butuh empat atau lima tahun untuk melihat hasilnya, maka dari itu kami ingin meningkatkan kuantitas pemain muda di masa depan," ujar Klopp menambahkan.

Baca Juga: Keyakinan Manchester United Soal Penandatanganan Jadon Sancho

Kehadiran pemain-pemain muda bakal memudahkan Klopp dalam meracik strategi.

Mereka bakal melakoni lima kompetisi berbeda pada musim ini termasuk Piala Dunia Antarklub pada Desember ini.

Contoh sukses pemain muda dari akademi yang mampu menembus skuad inti Liverpool adalah Trent Alexander-Arnold.

Masuk skuad inti sejak Juli 2016, Trent Alexander-Arnold telah mengoleksi 108 penampilan di semua ajang kompetitif dengan mengemas 27 assist.

Posisinya sebagai bek kanan inti The Reds tak tergantikan dalam 2 musim terakhir.