Manfaatkan Waktu Libur, Winger Persebaya Ini Ajari Anak Bersepeda

By Arif Setiawan - Senin, 30 Maret 2020 | 10:15 WIB
Aksi winger Persebaya Irfan Jaya saat mengancam pertahanan Borneo FC dalam laga yang berakhir 0-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya pada Jumat (11/10/2019) malam. (MEDIA OFFICER PERSEBAYA)

Dengan sepeda baru, Pria yang berusia 23 tahun tersebut juga bertujuan untuk mengajarkan anaknya bersepeda.

"Tidak hanya saya, ini sekaligus mengajarkan anak saya untuk bersepeda," jelas Irfan.

Untuk tempat bersepada, Irfan memilih untuk menggowes sepedanya berawal dari kota Bantaeng dan berakhir di Puncak Sinoa.

"Waktu itu saya menempuh tujuh kiloan, tapi itu treknya menanjak, dimulai dari kota Bantaeng hingga finis di Puncak Sinoa," ujar Irfan.

Baca Juga: Berjuang dari Bawah, Bek Persita Berharap Kompetisi Bisa Bergulir Lagi

Sementara itu pemberian liburan diberikan pihak Persebaya sejak Selasa, (17/3/2020).

Meski begitu para pemain tetap harus melakukan latihannya ketika di rumah agar kebugaran fisik tetap terjaga dan siap ketika kompetisi kembali di mulai.

PERSEBAYA.ID
Winger Persebaya Surabaya, Irfan Jaya, mendapatkan perawatan sembari menyaksikan rekan-rekannya menjalani recovery training di Lapangan Bromo Kalinegoro Mertoyudan, Magelang, Minggu (21/9/2019).

Kompetisi Shopee Liga 1 2020 sendiri dijadwalkan akan dimulai pada 1 Juli 2020 mendatang.