Tak Takut Corona, Belarusia Siap Gelar Duel Nurmagomedov vs Ferguson dengan Ribuan Penonton

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 6 April 2020 | 08:50 WIB
Khabib Nurmagomedov (kiri), Dana White (tengah), dan Tony Ferguson (kanan) saat melakoni staredown jelang beradu kuat di dalam octagon pada Sabtu (19/4/2020) atau Minggu WIB mendatang. (TWITTER.COM/UFC_CA)

BOLASPORT.COM - UFC mendapat tawaran dari Belarusia untuk menggelar UFC 249: Khabib Nurmagomedov vs Tony Ferguson dengan meriah.

UFC dipusingkan dengan persiapan ajang UFC 249 yang akan digelar pada 18 April. Padahal, UFC 249 menjadi salah satu event terbesar mereka pada 2020.

Duel perebutan sabuk juara kelas ringan UFC antara Khabib Nurmagomedov (juara bertahan) dan Tony Ferguson menjadi alasannya.

Selain sejarah pertemuan yang selalu gagal, Nurmagomedov dan Tony Ferguson kini sama-sama memegang rekor 12 laga tak terkalahkan di UFC.

Akan tetapi, harapan UFC menggelar pertarungan yang dinanti itu terancam gagal karena pandemi virus corona.

Wabah covid-19 memaksa Komite Atletik New York (NYSAC) mengusir UFC 249 dari Barclays Center yang seharusnya menjadi arena pertarungan.

Opsi alternatif yang dimiliki UFC juga terbatas karena risiko penyebaran virus corona membuat hampir seluruh negara melarang acara yang melibatkan orang banyak.

Belum adanya solusi dari UFC soal lokasi yang baru membuat petarung frustrasi. Nurmagomedov selaku penampil utama dalam UFC 249 sudah mengancam akan mundur.

Baca Juga: Tidak Bisa Mudik, Makan Konate Lampiaskan Kerinduan Lewat Video Call

Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Nurmagomedov masih berada di rumahnya yang terletak di Dagestan, Rusia.

Jika nekad pergi ke luar negeri, Nurmagomedov hampir dipastikan tidak dapat pulang sampai pemerintah Rusia menghentikan kebijakan pembatasan perjalanan.

Ketika menggelar pertandingan terlihat hampir tidak mungkin, UFC mendapatkan tawaran menarik dari Belarusia yang siap menjadi tuan rumah UFC 249.

Tawaran datang dari Federasi Olahraga Bela Diri dan MMA Belarusia. Meski belum mendapat lampu hijau dari pemerintah Belarusia, mereka percaya diri bisa menggelar UFC 249.

Baca Juga: MOMEN JUARA, Bocah Ajaib Michael Owen Menyihir Dunia di Usia 18 Tahun

"Kami menawarkan beberapa arena yang dapat menggelar UFC," kata Kepala Federasi Olahraga Bela Diri dan MMA Belarusia, Maxim Korolkov, dilansir BolaSport.com dari RT.

"Salah satunya adalah Minsk Arena yang dapat menampung 15 ribu orang," ucap Korolkov menambahkan.

Hadirnya penonton dalam ajang olahraga saat ini memang masih menjadi pemandangan wajar di Belarusia.

Ketika seluruh kompetisi sepak bola di Eropa dihentikan akibat wabah covid-19, Liga Belarusia bahkan masih tetap dilangsungkan lengkap dengan ribuan penontonnya.

Baca Juga: Tetap Nekat, Federasi Sepak Bola Belarusia Terus Lanjutkan Kompetisi

Belarusia bukannya kebal dengan pandemi virus corona. Sudah ada 440 kasus covid-19 yang terkonfirmasi di negara berpenduduk 9,5 juta jiwa tersebut.

Secara terpisah, juru bicara Kementerian Olahraga dan Pariwisata Belarusia menyatakan ajang olahraga internasional di negaranya sudah ditunda untuk sementara.

Di sisi lain, UFC juga tidak serta merta menerima permohonan Federasi Olahraga Bela Diri dan MMA Belarusia untuk menjadi tuan rumah UFC 249.

"Kami mendapatkan balasan lisan dari UFC," kata Maxim Korolkov.

"Pertama, mereka berterima kasih atas tawarannya. Kedua, tawaran dari kami dimasukkan sebagai rencana kedua dengan syarat tertentu," imbuhnya.

Baca Juga: Cerita Juergen Klopp, Debut Jadi Pelatih Dadakan hingga Bawa Liverpool Juara

Presiden UFC, Dana White, sebelumnya telah mengonfirmasi bahwa pihaknya memiliki 4-5 venue sebagai opsi lokasi perhelatan UFC 249 yang bakal digelar 12 hari lagi.

Hal itu juga sudah didengar Korolkov. "Dana White tidak ingin melaporkannya. Akan tetapi, mereka sudah memiliki opsi yang baik," katanya.

"Apapun itu, mereka berterima kasih dan siap mempertimbangkan opsi kami dengan Minsk untuk turnamen UFC berikutnya," tandasnya.

Baca Juga: WrestleMania 36 - Menang dengan Epik, Undertaker Kubur AJ Styles Hidup-hidup