Duel Terkutuk Bisa Jadi 'Kado' Khabib Nurmagomedov Jika Kalahkan Justin Gaethje di UFC 254

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 4 Oktober 2020 | 16:25 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat jumpa pers jelang pertandingan melawan Tony Ferguson pada ajang UFC 249. (twitter.com/Sportsgriduk)

Memang Khabib Nurmagomedov tidak menyebutkan hadiah apa yang akan diterimanya. Tak ada pula kalimat yang menyatakan kado itu berupa pertandingan.

Namun begitu, apabila membicarakan pertandingan ke-30, UFC telah menyiapkan sosok petarung yang memiliki rivalitas unik dengan Nurmagomedov.

Petarung tersebut adalah Tony Ferguson.

TWITTER.COM/UFC
Khabib Nurmagomedov (kiri), Dana White (tengah), dan Tony Ferguson (kanan) saat melakoni staredown menjelang UFC 249. Pertandingan mereka batal setelah pandemi Covid-19 melanda.

Baca Juga: Kutukan Duel Nurmagomedov vs Ferguson: Dari Batal karena Cedera hingga Tersandung Kabel

Dalam wawancara yang dilansir BolaSport.com dari Sport Illustrated, Dana White mengatakan dirinya berharap bisa menggelar duel terkutuk tersebut.

Sebagai informasi, UFC sudah merencanakan duel Nurmagomedov vs Ferguson sebanyak lima kali namun selalu berujung kegagalan.

Terakhir, pandemi Covid-19 menjadi penyebab Nurmagomedov dan Ferguson gagal bertarung setelah nama yang disebut pertama kesulitan keluar dari negaranya.

Saat Ferguson hanya perlu merebut gelar juara interim untuk menghadapi Nurmagomedov di laga berikutnya, dia justru bonyok di tangan Gaethje.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Tata Strategi Rapi untuk Hancurkan Justin Gaethje