Link Live Streaming Thailand Open I 2021 - Saatnya Anthony Ginting 'Balas Dendam'

By Delia Mustikasari - Jumat, 15 Januari 2021 | 06:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada babak kedua Thailand Open I 2021 di Impact Arena, Bangkok, Kamis (14/1/2021). (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON PHOTO)

Sebelum laga perempat final dimainkan, Jonatan tertinggal 2-3 dari Axelsen. Namun, pada pertemuan terakhir, French Open 2019, Jonatan memetik kemenangan 7-21, 22-20, 21-19.

Axelsen menjadi salah satu favorit pada Thailand Open I 2021 setelah tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota (Jepang) absen setelah terpapar Covid-19.

Baca Juga: Hasil Thailand Open I 2021 - Shesar Hiren Belum Berhasil Perbaiki Rekor Kekalahan dari Chou Tien Chen

Dari nomor ganda putra, Leo/Daniel yang membuat kejutan pada babak kedua setelah menundukkan rekan senegara yang juga senior di pelatnas, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, akan melawan Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris).

Adapun Ahsan/Hendra akan bertarung dengan Choi Solgyu/Seo Seung-jae (Korea Selatan).

Dua wakil Merah Putih lain yang dijadwalkan berjibaku untuk memperebutkan tiket babak empat besar yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran) dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri).

Praveen/Melati akan menghadapi Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark), sementara Greysia/Apriyani menjumpai Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia).

Laga perempat final Thailand Open I 2021 akan digelar mulai pukul 11.00 WIB.

Selain layangan live streaming, BolaSporter juga dapat menyaksikan siaran langsung Thailand Open I 2021 di TVRI.

Thailand Open I 2021 juga bisa ditonton di TVRI Sports HD untuk siaran digital, serta UseeTV, Vidio, dan Champions TV untuk pelanggan tayangan berbayar.