Meski di Puncak Klasemen, Solskjaer Bawa Man United Bermain seperti Era Jose Mourinho

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 18 Januari 2021 | 23:45 WIB
Ole Gunnar Solskjaer justru membawa Manchester United bermain seperti era Jose Mourinho, meskipun berada di puncak klasemen. (TWITTER.COM/FOOTBALLFUNNNYS)

BOLASPORT.COM - Ole Gunnar Solskjaer justru membawa Manchester United bermain seperti era Jose Mourinho, meskipun berada di puncak klasemen.

Manchester United sempat mendapatkan tantangan berat kala bertandang ke kandang Liverpool, Stadion Anfield, Minggu (17/1/2021) waktu setempat atau malam hari WIB.

Dalam laga tersebut, Manchester United mampu menahan imbang Liverpool dengan skor 0-0.

Manchester United nampak kesulitan untuk mendominasi permainan karena terus-terusan dibombardir oleh Liverpool.

Bahkan, Liverpool sempat membuat Manchester United tak mampu melepaskan tembakan pada 30 menit awal di babak pertama.

Baca Juga: Jordan Henderson: Semua Pemain Harus Cetak Gol!

Dengan hasil imbang tersebut, Manchester United masih nyaman duduk di puncak klasemen Liga Inggris 2020-2021.

Manchester United mengoleksi 37 poin dari 18 laga, sementara Liverpool turun ke posisi keempat dengan koleksi 34 poin dari 18 laga.

Kendati masih nyaman duduk di puncak klasemen, permainan Manchester United melawan Liverpool Minggu kemarin menuai kritikan.