Pemain Timnas U-19 Indonesia Berpeluang Unjuk Gigi di Ajang SEA Games 2021

By Abdul Rohman - Selasa, 2 Februari 2021 | 21:15 WIB
Skuad Timnas U-19 Indonesia saat menjalani Pemusatan latihan (TC) di Spanyol. (Media PSSI)

BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-19 Indonesia tak perlu berkecil hati setelah gagal tampil di Piala Asia U-19 2020 maupun Piala Dunia U-20 2021.

Akibat wabah pandemi COVID-19, ajang Piala Asia U-19 maupun Piala Dunia U-20 dibatalkan hingga tahun 2023.

Sejatinya kedua ajang tersebut digelar pada tahun 2021.

Dalam road map yang dibuat Shin Tae-yong, selaku pelatih timnas.

Baca Juga: Persebaya Surabaya dan Persipura Jayapura Masuk Daftar Klub Sering Dibobol Febri Hariyadi

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengatakan bahwa terdapat sejumlah pemain dari berbagai level umur yang akan memperkuat timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021.

Menurut Zainudin Amali, nama pemain timnas U-19 Indonesia juga akan masuk di skuad Garuda dalam persiapan menyambut SEA Games 2021.

Ajang SEA Games di Vietnam dijadwalkan berlangsung pada 21 November hingga 2 Desember 2021.

Baca Juga: Calon Lawan Persipura, Lalenok United Punya 2 Amunisi dari Indonesia

"Road map nya tentang latihan lah, kira-kira begitu. Jadi Latihan yang dipersiapkan itu untuk U-23 dan akan diambil dari berbagai sumber," kata Zainudin Amali.

"Termasuk dari anak-anak (pemain) yang U-19 kemarin juga ada beberapa," ujar Zainudin Amali.

Zainudin Amali menambah, wajah lama yang masih memenuhi syarat juga masih akan ambil bagian di SEA Games 2021.

Baca Juga: BWF Tunda Penyelenggaraan New Zealand Open 2021

"Kemudian sebagian dari yang di Filipina (SEA Games 2019) yang lalu karena masih memenuhi dari segi umur," kata Zainudin Amali dalam sesi jumpa pers secara virtual, Selasa (2/2/2021).

"Dan tentu ada pemain senior dimungkinkan kan ada batasan untuk pemain senior itu," sambung Zainudin Amali.

Sebelumnya, timnas U-23 Indonesia sudah mulai melakukan persiapan dalam menatap Sea Games 2021.

Persiapan tersebut berupa pemusatan latihan (TC) yang berlangsung di Jakarta pada 20 hingga 31 Desember 2020.