2 Alasan Kurniawan Dwi Yulianto Bawa Saddil Ramdani ke Malaysia

By Arif Setiawan - Jumat, 19 Februari 2021 | 18:45 WIB
Pemain sayap Bhayangkara FC, Saddil Ramdani, sedang latihan jelang laga menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Klub asal Malaysia yang dilatih Kurniawan Dwi Yulianto, Sabah FC, resmi mendatangkan pemain Indonesia, Saddil Ramdani.

Saddil Ramdani didatangkan Sabah FC dari Bhayangkara Solo FC.

Nantinya Saddil Ramdani bakal di kontrak secara permanen oleh Sabah FC.

Kepergian Saddil Ramdani ke Malaysia ini sejatinya bukanlah hal yang mengejutkan.

Pasalnya dalam beberapa pekan terakhir nama pemain berusia 22 tahun tersebut memang telah dikabarkan menjadi incaran Sabah FC.

Baca Juga: Saddil Ramdani Resmi Gabung Klub Malaysia, Bakal Dilatih Mantan Pemain Timnas Indonesia

Namun kepastian baru didapatkan pada Kamis (18/2/2021).

Melalui akun instagram klub, Sabah FC secara resmi perkenalkan Saddil Ramdani.

"Saddil Ramdani, selamat datang ke Sabah FC," tulis Sabah FC, dilansir BolaSport.com dari Instagram resmi klub.

Tak berselang lama, pelatih Sabah FC, Kurniawan Dwi Yulianto pun buka suara terkait transfer Saddil Ramdani.

Baca Juga: Segera Berangkat ke Malaysia, Saddil Ramdani Tinggal Tunggu Satu Dokumen

Kurniawan Dwi Yulianto mengaku niatan untuk datangkan Saddil merupakan keinginannya.

Dalam hal ini ada dua alasan Kurniawan Dwi Yulianto kepincut dengan Saddil.

Pertama adalah Saddil memiliki kualitas yang baik sebagai seorang winger.

Sedangkan kedua yakni permainan Saddil diangkap sesuai dengan taktik yang dimiliki Kurniawan Dwi Yulianto.

Baca Juga: Saddil Ramdani Tinggal Selangkah Lagi Akan Berseragam Sabah FC

"Kenapa kami ambil Saddil?," kata Kurniawan Dwi Yulianto, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Pertama saya tahu kualitas dia."

"Kedua, cara bermain dia juga sesuai dengan game plan tim," ujarnya.

Lebih lanjut, Kurniawan Dwi Yulianto berharap di Sabah FC, Saddil bisa segera beradaptasi dengan tim.

Mantan pemain timnas Indonesia itu pun menambahkan bahwa dirinya siap membantu proses adaptasi Saddil.

FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM
Mantan penyerang timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto.

Baca Juga: Bhayangkara Solo FC Resmi Lepas Saddil Ramdani ke Sabah FC

Tak sendiri, hal serupa juga bakal dilakukan oleh orang-orang di Sabah FC.

"Alhamdulillah semua di tim ini sudah menantikan kedatangannya baik dari pemain maupun manajemen," ucap Kurniawan Dwi Yulianto.

"Jadi, semoga Saddil bisa membaur dengan para pemain dan kebetulan juga di Sabah ini banyak orang dari Indonesia."

"Mereka juga ingin segera lihat Saddil dan mohon doanya agar semua berjalan lancar," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)