Rival Adu Tengil Marcus/Kevin Bubar Setelah 7 Tahun Berpasangan dan Sempat Jadi No 1

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 7 Agustus 2021 | 17:40 WIB
Mantan pasanga ganda putra nomor satu asal Malaysia, Goh V Shem (kanan)/Tan Wee Kiong (kiri). (TWITTER.COM/KOTA_GOH_V_SHEM)

BOLASPORT.COM - Kabar mengejutkan datang dari jagat bulu tangkis setelah mantan pasangan ganda putra nomor satu asal Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, berpisah.

Goh V Shem dan Tan Wee Kiong telah memutuskan untuk mengakhiri kolaborasi mereka di sektor ganda putra.

Hal ini seperti diumumkan Tan Wee Kiong dalam sebuah unggahan di akun Instagramnya pada Sabtu (7/8/2021).

Dalam unggahan tersebut, Tan memberikan ucapan terima kasihnya kepada Goh atas perjuangan mereka selama tujuh tahun berpasangan.

Baca Juga: Soal Pensiun, Greysia Polii Akan Buat Keputusan di Waktu yang Tepat

"Terima kasih karena menjadi partner saya selama tujuh tahun terakhir," tulis Tan.

"Saya tidak akan mencapai level ini di karier bulu tangkis saya tanpa Anda, terutama medali perak Olimpiade Rio dan peringkat 1 dunia."

"Saya berterima kasih atas semua dukungan di dalam dan di luar lapangan."

"Saya mengharapkan yang terbaik untuk Anda. Terakhir, saya ingin berterima kasih kepada sponsor dan pendukung yang membantu kami sejak kami menjadi pemain independen."

Baca Juga: Mirip dengan Greysia/Apriyani, Viktor Axelsen Juga Langsung Ditelepon Pangeran Denmark Usai Raih Emas Olimpiade Tokyo 2020